Presiden Bank Dunia Resign dari Jabatannya

| 08 Jan 2019 08:30
Presiden Bank Dunia <i>Resign</i> dari Jabatannya
Presiden Bank Dunia, Jim Yong Kim (Twitter @JimYongKim)
Jakarta, era.id - Presiden Bank Dunia (World Bank) Jim Yong Kim, mengundurkan diri dari jabatannya. Rencananya Kim akan efektif mundur pada akhir Januari ini, atau lebih cepat tiga tahun dari berakhirnya masa jabatannya di 2022.

Kristalina Georgieva, wakil Kim di Bank Dunia, akan mengisi kekosongan Kim sementara sebagai presiden direktur Bank Dunia.

Mengutip dari The Wall Street Jurnal, Selasa (8/1/2019) Kim mengirimkan keterangan tertulis melalui email kepada dewan eksekutif Bank Dunia yang mengatakan ia mundur atas kemauannya sendiri. Kim mengaku akan bergabung dengan institusi swasta yang fokus pada investasi infrastruktur di negara-negara berkembang.

"Kesempatan bergabung di sektor swasta ini tidak diduga-duga, tapi saya sudah memutuskan di jalan ini saya bisa memberikan kontribusi terbesar pada masalah-masalah besar seperti perubahan iklam dan minimnya infrastruktur di negara-negara berkembang," kata Kim dalam keterangan tertulis yang dikutip The Wall Street Jurnal.

Sebelum bergabung di World Bank, pria berumur 59 tahun itu, merupakan seorang dokter dan advokat kesehatan publik. Ia terpilih sebagai presiden Bank Dunia oleh mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama untuk masa jabatan pertama dan kedua pada Juli 2017.

Rencana pengunduran diri Kim ini meninggalkan tanda tanya besar di era Pemerintahan Donald Trump. Sebab, Kim pernah mendorong pengajuan biaya untuk berbagai proyek energi ramah lingkungan dan menarik dukungan terhadap investasi berbahan bakar batu bara, namun hal itu justru jadi perdebatan terbuka dengan pemerintahan Donald Trump.

Dengan mundurnya Kim, Presiden Donald Trump akan menggunakan pengaruh kuatnya dalam memilih pengganti Kim karena AS memegang saham pengendali dalam hak pemungutan suara Bank Dunia. Presiden bank tersebut biasanya adalah seorang Amerika yang dipilih oleh pemerintahan AS.

Rekomendasi