Sekjen PDIP Doakan Ani Yudhoyono Lekas Sembuh

| 13 Feb 2019 15:54
Sekjen PDIP Doakan Ani Yudhoyono Lekas Sembuh
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto sedang melaksanakan Safari Kebangsaan di Jawa Barat (Foto: Diah/era.id)
Jakarta, era.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto turut prihatin atas kondisi kesehatan istri Presiden RI Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono. Ia pun menyampaikan doa agar Ibu Ani Yudhoyono lekas sembuh. 

"Kita doakan semoga beliau lekas sembuh," kata Hasto kepada wartawan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (13/2/2019).

Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin ini, kemudian juga memuji langkah Presiden Jokowi yang secara sigap memberi perhatian demi kesembuhan Ani Yudhoyono dengan mengirimkan tim dokter kepresidenan ke Singapura.

"Pak SBY beliau sebagai presiden dan Bu Ani, kan, ibu negara. Sehingga wajar negara memberikan perhatian. Sikap yang ditunjukkan Pak Presiden Jokowi satu sikap yang baik," ungkap Hasto.

Ditambahkan Hasto, apa yang dilakukan Jokowi itu sebenarnya tak lain karena sisi kemanusiaan. Bagi Hasto, kejadian serupa juga pernah dilakukan saat Megawati menjabat sebagai Presiden ke-5 RI.

"Dulu waktu Bu Mega (menjabat), (juga pernah) mengirimkan dokter kepresidenan untuk Pak Harto," ujarnya.

Sebelumnya, Ani Yudhoyono dilarikan ke National University Hospital Singapura sejak 2 Februari lalu. Pemilihan rumah sakit ini memang atas rekomendasi tim dokter kepresidenan. Dan sejak itu hingga saat ini, Ibu Ani terus menjalani berbagai perawatan intensif.

"Dengan rasa prihatin, saya sampaikan kepada para sahabat di tanah air, Ibu Ani mengalami blood cancer atau kanker darah," kata SBY dalam video yang dikirim Partai Demokrat, Rabu (13/2).

Rekomendasi