Pesona Baju Bodo Mulan Jameela di Pelantikan Anggota DPR

| 01 Oct 2019 09:30
Pesona Baju Bodo Mulan Jameela di Pelantikan Anggota DPR
Anggota DPR dari Partai Gerindra Mulan Jameela (Mery/era.id)
Jakarta, era.id - Anggota DPR yang terpilih pada Pemilu 2019 akan dilantik siang ini. Para calon anggota dewan ini diminta untuk mengenakan baju adat Indonesia saat hadiri pelantikan.

Anggota DPR dari Partai Gerindra Mulan Jameela, tampil menawan di Gedung DPR menggunakan baju bodo, rancangan Didiet Maulana. Dia datang ditemani putri sulungnya.

"Ini kan semua pakai baju nasional kan. Kebetulan pakai baju bodo, karena konsepnya juga sesuai, ini kan bajunya gombrong-gombrong," tutur Mulan, di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2019).

Mulan berharap, acara pelantikan hari ini berjalan lancar. Dia berdoa, tidak ada hambatan saat pelantikan nanti.

Mulan mendapatkan kursi di Senayan, setelah menggantikan dua caleg Gerindra. Dua caleg ini, sebelumnya, dinyatakan lolos oleh KPU di Daerah Pemilihan Jawa Barat XI. Dua orang caleg itu bernama Ervin Luthfi dan Fahrul Rozi.

Hal itu diketahui berdasarkan keputusan KPU RI Nomor 1341/PL.01.09-Kpt/06/KPU/IX/2019 yang ditetapkan pada 16 September 2019 setelah menerima surat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra Nomor 021A/BHA-DPPGERINDRA/IX/2019 tertanggal 11 September 2019.

Baju bodo yang digunakan Mulan merupakan pakaian adat suku Bugis-Makassar. Bodo berarti pendek, merujuk pada lengan baju ini yang pendek juga. 

Dahulu baju bodo dipakai tanpa dalaman sehingga memperlihatkan payudara dan lekuk-lekuk dada pemakainya, dan dipadukan dengan sehelai sarung yang menutupi bagian pinggang ke bawah badan.

Namun seiring dengan masuknya pengaruh Islam di daerah ini, baju tersebut mengalami perubahan. Busana transparan ini kemudian dipasangkan dengan baju dalaman berwarna sama, namun lebih terang. Sedangkan busana bagian bawahnya berupa sarung sutera berwarna senada.

Pakaian tradisional ini sering dipakai untuk acara adat, seperti upacara pernikahan. Tetapi sekarang, penggunaan baju bodo mulai meluas untuk berbagai kegiatan, misalnya lomba menari atau upacara penyambutan tamu-tamu kehormatan.

Tags : ketua dpr
Rekomendasi