Enam Tips Diet dan Awet Muda ala Nenek Seksi Vera Wang

| 30 Jun 2020 21:01
Enam Tips Diet dan Awet Muda ala Nenek Seksi Vera Wang
Vera Wang (Foto: Instagram/@verawang)
Jakarta, era.id - Belakangan ini nama Vera Wang selalu jadi pusat perhatian di media sosial. Hal itu berkat bentuk tubuhnya yang langsing dan tetap awet muda di usia senja. Sosoknya pun selalu jadi idaman banyak orang.

Wanita yang bekerja sebagai perancang busana ternama ini selalu jadi perdebatan banyak orang, lantaran masih memesona di usia 71 tahun. Banyak yang memuji dirinya di Instagram karena perut dan kaki yang masih terlihat kencang.

Sangat mustahil rasanya di usia 71 tahun, Vera masih terlihat segar dan langsing bak wanita umur 30-an. Dikutip dari Harper's BAAZAR A.S. pada Selasa (30/6/2020), berikut tips dan olahraga ala Vera Wang:

1. Naik Sepeda Dan Mengangkat Berat

Ini membuktikan bahwa rutinitas olahraga yang intens tidak sepenuhnya diperlukan. Vera Wang hanya melakukan olahraga angkat beban dan bersepeda supaya tubuhnya tetap bugar dan berenergi.

Ketika merujuk pada latihan rutin hariannya, Vera Wang memastikan bahwa dirinya mengangkat beban setiap hari. Namun, dia fokus menjaga latihan bebannya yang ringan dan waktu tidak lama. Vera Wang memastikan untuk mengangkat beban tidak banyak. 

"Paling seberat dua pound dan tiga pound. Cuma butuh waktu lima menit saja," ujar Vera Wang.

Dalam Instagram pribadinya, Vera Wang terlihat menghabiskan banyak waktu luang bersepeda di sekitar rumahnya.

2. Mencampur rutinitas dengan olahraga pasif

Melakukan treadmill atau cardio bukan satu-satunya metode untuk mencapai tubuh kencang. Wang menekankan ketidaksukaannya untuk berolahraga. Tetapi, dia lebih suka berolahraga yang lebih pasif, seperti golf.

"Aku bukan tipe perolahraga, tapi aku suka bermain golf. Jika aku ada di sana. Aku terlihat mengerikan dengan antusias," ungkap Vera Wang.

3. Diet yang Sehat

Ketika ditanya soal diet, Vera Wang fokus dengan kandungan nutrisi apa yang dia makan. Wang menjelaskan kunci diet sehatnya adalah memastikan apa yang dimakan, dan tidak pernah melewatkan waktu makan. 

Namun, diet sehat yang dijalani hanya mengonsumsi makanan bergizi setiap hari.

"Saya menjalani fase dengan makan siang pada umumnya. Saya suka sashimi dengan nasi merah dan sayuran, brokoli kukus China dengan ayam dan nasi, atau salad artichoke atau ikan dari Sant Ambroeus," imbuh Vera Wang

 

4. Tetap Hidrasi

Vera Wang selalu memastikan semua yang dia konsumsi, baik itu makanan atau minuman untuk memulihkan tubuhnya. Dia sangat berpegang teguh pada pilihan sehatnya.

"Saya hanya minum air. Saya berhenti minum coke selama enam tahun lalu. Itu adalah hal tersulit yang harus saya hilangkan," ungkap Vera Wang

5. Memanjakan diri sesekali

Terlepas dari sosoknya yang sempurna, Wang tetap saja masih tak bisa menahan ada camilan. Namun, ia tidak makan semua camilan, melainkan hanya tertentu saja. Tetapi, Vera Wang mengaku dirinya pecinta keripik dan hanya sesekali mengonsumsinya.

"Cheetos, Pepperidge Farm Goldfish, semua jenis keripik itu aku suka," kata Vera Wang

7. Gaya Hidup Seimbang

Bagi Vera Wang dengan menerapkan gaya hidup seimbang membuat dirinya jadi bahagia. Saat ditanya oleh warganet di Instagram tentang bagaimana ia bisa mempertahankan tubuh langsingnya, ia hanya menjawab, "Bekerja, tidur, koktail vodka, dan tidak banyak sinar matahari."
Rekomendasi