Pentingnya Pilkada Sumatera Utara untuk Pemenangan Jokowi

| 20 Apr 2018 23:29
Pentingnya Pilkada Sumatera Utara untuk Pemenangan Jokowi
Djarot dan Sihar (Foto: era.id)
Medan, era.id - Romansa antara PDI Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kembali dijalin di Pilkada Sumatera Utara. Mendorong kemenangan Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus jadi agenda penting dua partai senior itu. Bukan apa-apa, Pilkada Sumatera mereka yakini sebagai kunci penting untuk memenangkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilu 2019 mendatang.

PDI Perjuangan dan PPP bertekad menjadikan Sumatera Utara sebagai basis konsolidasi pemenangan Jokowi di tahun 2019. PDIP atau pun PPP yakin target itu dapat dicapai. Memenangkan Jokowi lewat pemenangan Djarot-Sihar. Bukan asal tebak, dua partai yang pernah bergandengan memenangkan Jokowi dalam Pemilu 2014 tahu betul, Jokowi dan Djarot adalah dua sosok yang bakal dicintai rakyatnya.

“Persahabatan Pak Djarot dengan Pak Jokowi telah berlangsung lama, sejak keduanya menjabat walikota. Keduanya adalah gambaran pemimpin rakyat, pemimpin bersih dan rendah hati. Kemenangan Djarot-Sihar dipastikan memperkuat Presiden Jokowi, demikian halnya sebaliknya,” kata Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto di rapat konsolidasi internal PDIP di Medan, Jumat (20/4/2018).

Untuk membuktikan ucapannya, Hasto mempersilakan, masyarakat Sumatera Utara untuk mengecek sendiri rekam jejak kepemimpinan Djarot. “Pak Djarot tidak hanya mencerminkan pemimpin yang jujur dan amanah. Pak Djarot selama menjadi Walikota Blitar sangat terkenal karena kebijakan bedah rumah, reformasi anggaran dan peningkatan pelayanan publik," ujar Hasto.

Bukan cuma Hasto, Jumiran Abdi, Ketua Tim Pemenangan Djarot-Sihar (Djoss) menyampaikan, Djarot adalah sosok yang selalu mengedepankan pelayanan terhadap rakyat. Kehadiran Sihar di samping Djarot, menurut Jumiran bakal melengkapi kepemimpinan Djarot itu. Sebagai mantan Tim Ahli Ekonomi Jokowi-JK, pengusaha asal Kabupaten Toba Samosir itu diyakini sangat paham bagaimana memajukan Sumatera Utara lewat sektor ekonomi.

"Baginya, rakyat menjadi dedikasi jalannya pemerintahan. Pak Djarot tidak pernah menekan rakyat ... Sihar pengusaha sukses yang bercita-cita memajukan Sumut. Mengembalikan kejayaan Sumut," ujar Jumiran dalam kesempatan yang sama.

Rekomendasi