Mama Emi Cawagub NTT dan Gaung Pembangunan Desa

| 18 May 2018 14:02
Mama Emi Cawagub NTT dan Gaung Pembangunan Desa
Emilia Nomleni (Foto: Istimewa)
Jakarta, era.id - Timpangnya pembangunan di Nusa Tenggara Timur (NTT) jadi salah satu perhatian Emelia Nomleni, calon wakil gubernur (cawagub) Nusa Tenggara Timur (NTT). Jika terpilih memimpin provinsi dengan 550 pulau itu, ia berjanji akan melakukan pembangunan yang dimulai dari desa-desa.

Mama Emi --panggilan akrab Emelia-- sadar adanya permasalahan tersebut. Malahan, Mama Emi turut menyebut sebuah anomali, bagaimana desa menjadi titik paling potensial sebagai basis pembangunan, namun juga jadi tempat di mana angka kemiskinan begitu tinggi.

Baca Juga: Cawagub NTT Mama Emi: Katakan Tidak Pada Terorisme

Menurut Mama Emi, tak berjalannya sinergitas antartingkat pemerintahan jadi faktor paling memengaruhi kondisi tersebut. Karenanya, jika terpilih jadi pemimpin NTT, Mama Emi berjanji akan menjalin sinergitas kuat antara pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota. Syukur-syukur kalau sinergitas itu juga bisa diperkuat dengan peran pemerintah pusat.

"Jadi, kalau bicara membangun desa, biasanya kalau di tingkat provinsi banyak yang protes karena desa bukan kewenangan provinsi. Tapi bukan berarti pemprov enggak bisa kerja untuk tingkat desa," tutur Mama Emi dalam Program Kupas Kandidat di TVRI, Kamis (17/5/2018) malam.

Mama Emi mengatakan, sektor pertanian dan peternakan akan jadi fokus garapan programnya di desa. Mama Emi percaya betul pembangunan optimal hanya bisa dilakukan dengan memanfaatkan potensi yang memang telah dimiliki sebuah daerah.

Caranya, tentu saja sudah dipikirkan oleh Mama Emi. Untuk mendorong kemajuan sektor pertanian dan peternakan, ia dan pemerintahannya akan memberikan akses permodalan dan keterampilan.

Menurut Mama Emi, dua hal tersebut jadi hal penting yang seharusnya didapatkan oleh sektor pertanian dan peternakan, namun tak diberikan selama ini oleh pemerintah.

 

Rekomendasi