Beraksi Kembali, Pendeta Saifuddin Sebut Nabi Muhammad Lakukan Pernikahan Beda Agama

| 29 Mar 2022 08:45
Beraksi Kembali, Pendeta Saifuddin Sebut Nabi Muhammad Lakukan Pernikahan Beda Agama
Pendeta Saifuddin Ibrahim (Tangkapan layar)

ERA.id - Pendeta Saifuddin Ibrahim yang sempat viral kembali melontarkan pernyataan kontroversial terkait dengan agama Islam.

Melalui akun Youtubenya yang membahas terkait dengan kawin campur, Saifuddin Ibrahim menyatakan Nabi Muhammad SAW melakukan pernikahan beda agama.

"Sejarah nabi arab itu kawin campur itu dilakukan Muhammad waktu umur 25 tahun dan kawin dengan khadijah umur 40 tahun," jelas Saifuddin Ibrahim dalam video yang diunggah pada Minggu (27/03/2022).

Nabi Muhammad yang saat itu berumur 25 tahun, kata dia, menikah dengan Siti Khadijah yang berumur 40 tahun.

Setelah Nabi Muhammad mendapatkan wahyu di umur 40 tahun, keduanya, jelas dia, tak menggelar prosesi pernikahan kembali secara Islam.

Dia juga menyebut bahwa Nabi Muhammad SAW menikah dengan Siti Khadijah dengan cara kristen.

"Pasti dengan cara Kristen karena paman Khadijah itu seorang pendeta, gak mungkin dong seorang pendeta mengawinkan khadijah dengan Muhammad tanpa agama atau dengan adat jahiliyah," jelas Saifuddin Ibrahim.

Dengan adanya fakta-fakta tersebut, Saifuddin memastikan pernikahan beda agama boleh dilakukan.

Rekomendasi