Rekomendasi Film Seru yang Dibintangi Lily Collins

ERA.id - Aktris Lily Collins kembali menarik perhatian berkat penampilannya di Emily in Paris. Tapi siapa sangka, aktris yang bisa berbahasa Prancis ini punya segudang film yang tak kalah menarik.

Wajah cantik dan senyum manis yang dimiliki Lily Collins rupanya mampu menyihir jutaan penonton di dunia lewat akting dan bakatnya. Tak cukup dari Emily in Parsi saja, berikut ini tim ERA.id sudah merangkum daftar film seru dan menarik yang pernah dibintangi oleh Lily Collins. 

The Blind Side

Tahun 2009 merupakan awal dari karier Lily sebagai aktris yang menarik perhatian. Lewat film The Blind Side, Lily memulai debutnya sebagai aktris. 

Di film itu Lily berperan sebagai Collins Tuohy, anak dari keluarga Tuohy yang ibunya bekerja sebagai desainer interior. 

The Blind Side merupakan film autobiografi dari atlet Michael Oher, yang diadaptasi dari buku The Blind Side : Evolution of a Game karya Michael Lewis.

Selain Lily Collins, film ini juga dibintangi oleh sejumlah aktor ternama, seperti Quinton Aaron, Tim McGraw, dan juga Sandra Bullock. 

>

Mirror Mirror

Bukan cuma beradu akting dengan Sandra Bullock saja, Lily juga pernah beradu akting dengan Julia Roberts lewat film Mirror Mirror. Di film ini ia menjadi pemeran utama yang tampil cantik dan menawan. 

Mirror Mirror merupakan film bergenre fantasi, yang diadaptasi dari dongeng putri salju alias Snow White. Ia berperan sebagai Snow White versi kuat. Ia digambarkan sebagai sosok wanita kuat yang tak bergantung dengan pangeran. 

Lewat film ini, Lily berhasil masuk nominasi Academy Awards untuk nominasi Best Costume Design. 

>

Abduction

Bosan ngeliat Lily tampil girly, kali ini melalui Adbuction ia tampil dengan gaya berbeda dari biasanya. Film yang mengangkat genre action-thriller karya John Singleton ini mempertemukan Lily dengan Taylor Lautner. 

Lily berperan sebagai Karen Murphy, cewek yang ditaksir oleh seorang remaja bernama Nathan Harper (Taylor Lautner). Keduanya menyelidiki kasus penculikan yang ternyata berujung pengejaran oleh agen CIA. 

Penasaran gimana aksi Lily dan Taylor? Langsung aja yuk tonton filmnya. 

>

Love, Rosie

Buat film yang satu ini sih udah enggak asing lagi buat para pencinta film komedi-romantis. Tapi mungkin enggak banyak yang tahu kalau pemeran utama wanitanya adalah Lily Collins si Emily in Paris. 

Di film ini Lily berperan sebagai Rosie Dunne, seorang remaja ceria yang punya seorang sahabat tampan bernama Alex (Sam Claflin). Keduanya mulai bersahabat sejak kecil dan saling memendam perasaan satu sama lain hingga dewasa. 

Siapa nih kira-kira di antara kamu yang juga punya gengsi tinggi kaya Rosie dan Alex? Awas jangan sampai gebetan kamu ditikung teman mu sendiri. 

>

Okja

Salah satu film yang berbeda dari biasanya dan dibintangi Lily ialah Okja. Film besutan sutradara Bong Joon-Ho ini berkompetisi di ajang Cannes Film Festival 2017.

Lily berperan sebagai Red, seorang aktivis perlindungan hewan yang ingin menyelamatkan seekor babi bernama Okja. 

Mampukah Red menyelamatkan Okja dan membantu Mija? 

>

Tolkien

Nampaknya gaun cantik dan modis tak bisa dijauhkan dari pesona Lily Collins nih. Buktinya di film biografi berjudul Tolkien, Lily kembali memakai gaun-gaun cantik dan modis. 

Dalam film Tolkien, ia berperan sebagai kekasih dari John Ronald Reuel Tolkien bernama Edith Bratt. 

Edith mengklaim pertemuannya dengan Tolkien sudah terjalin sejak duduk di bangku kuliah. 

Film ini fokus dengan kisah remaja Tolkien yang berpetualang untuk menemukan dunia fantasi, yang ia sebut sebagai middle earth. 

Bagaimanakah kisah keseruan mereka?

>

Rules Dont’t Play

Salah satu film yang membawa nama Lily Collins masuk ke jajaran nominasi Best Actress in a Comedy or Musical di ajang Golden Globe Award ke-74 ialah Rules Dont’t Play. 

Lily berperan sebagai Marla Mabrey, seorang aktris pendatang baru yang mendapat kontrak kerja sama dengan perusahaan Hollywood. 

Selama meniti karier, ia hidup bergelimang kemewahan namun tetap ketat dengan aturan. Suatu hari Marla jatuh cinta dengan supir pribadinya sendiri, Frank. 

Sayangnya perusahaan yang menaungi dirinya melarang semua artisnya terlibat dalam hubungan asmara. Kira-kira gimana ya kisah cinta Marla dan Frank?

>