Ditangkap KPK, Menteri KKP Edhy Prabowo Cuma Memiliki Harta Kekayaan Segini
ERA.id - Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo ditangkap KPK karena dugaan kasus korupsi ekspor benur. Lalu, berapa harta kekayaan Edhy Prabowo yang ditunjuk menjadi Menteri KKP sejak Oktober tahun lalu?
Dikutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Rabu (25/11/2020), Edhy Prabowo terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2019. Dari laporan tersebut tercatat total kekayaan Edhy mencapai Rp7,42 miliar.
Dari total tersebut, tercatat Edhy Prabowo memiliki aset berupa tanah dan bangunan dengan total Rp4,34 miliar. Dia diketahui memiliki tujuh bidang tanah di Muara Enim, Sumatera Selatan; satu bidang tanah di Bandung Barat, Jawa Barat; satu bidang tanah dan bangunan di Bandung, Jawa Barat; dan tanah dan bangunan di Bandung Barat, Jawa Barat.
- Debat Pilkada Makassar: Danny dan Ical Serang Appi Soal Banjir dan Bisnis Keluarganya
- Pemerintah Siapkan Sistem Satu Data untuk Vaksinasi COVID-19
- Putri-Menantu Rizieq Shihab Dipanggil Polisi, Fadli Zon: Jangan Cari Kesalahan!
- Polisi Masih Selidiki Dugaan Pelanggaran Prokes di Petamburan, Bakal Panggil Anies Lagi?
Adapun tanah dan bangunan yang dimiliki Edhy di kawasan Bandung, Jawa Barat seluas 462 meter persegi yang bernilai Rp1,35 miliar.
Selain itu, Edhy Prabowo juga memiliki harta berupa alat transportasi dan mesin dengan total Rp890 juta. Sejumlah kendaraan yang dilaporkan oleh Edhy antara lain adalah motor Yamaha RX King senilai Rp4 juta, Honda Beat Rp6 juta, mobil Mitsubishi Pajero Sport tahun 2011 Rp270 juta, mobil Pajero Sport tahun 2017 senilai Rp500 juta, sepeda BMC senilai Rp65 juta, dan Honda Genset Rp45 juta
Sementara aset lain yang dilaporkan Edhy berupa harta bergerak yang mencapai Rp1,92 miliar dan Edhy juga memiliki kas atau setara kas sejumlah Rp256 juta.
Edhy yang juga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini diciduk KPK di Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (25/11/2020) sepulangnya dari Amerika Serikat.