Ibu Kota Nusantara Bakal Punya Workcation, Suharso: Bisa Kerja Sambil Berlibur

ERA.id - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa mengatakan, Ibukota Negara (IKN) Nusantara yang berlokasi di Kalimantan Timur akan memiliki konsep yang nyaman untuk dijadikan tempat bekerja.

Selain itu, kota ini nantinya juga akan memyuguhkan cara-cara bekerja yang baru.

"Cara-cara kerja yang kalau saya pakai istilah itu workcation, work vacation, jadi bekerja sambil berlibur," kata Suharso di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/1/2022).

Menurutnya, saat ini banyak orang sudah mulai jenuh bekerja di dalam ruangan maupun gedung-gedung besar. Preferensi orag-orang saat ini cenderung ingin bekerja di tempat-tempat yang nyaman dan rileks.

Oleh karenanya, IKN Nusantara akan dibangun dengan menyerap konsep yang lebih moderan. Bahkan, kata Suharso, di kota itu nantinya akan membuat banyak ruang-ruang augmented reality dan virtual reality.

"Orang-orang tidak mau lagi bekerja di tengah-tengah hutan beton, orang ingin bekerja dengan suasana yang lebih rileks dan lebih produktif. Dan ruang-ruang augmented virtual reality itu akan lebih banyak lagi," kata Surharso.

Dia mengatakan, kemewahaan itu nantinya akan diwariskan dan dinikmati oleh generasi-generasi mendatang. Pemerintah juga mengharapkan, ke depannya akan lebih banyak kota yang mencontoh konsep IKN Nusantara.

Meski begitu, Ketua Umum PPP itu mengatakan bahwa proses pembangunan dan pemindahan ibukota negara akan dilakukan secara bertahap. Pemerintah menyadari, memindahkan ibukota negara tidak bisa seperti menggosok lampu alladin yang seketika bisa terwujud.

"Tentu saja membangun kota ini tak seperti lampu Alladin, langsung set jadi. Namanya juga sebuah perencanaan, dan perencanaan itu tentu ada tahapannya yang dilakukan dengan disiplin," kata Suharso.

"Kota ini disusun dengan rencana yang luar biasa dan kita benar-benar dapat dipertanggungjawabkan secara tenknokratik," pungkasnya.

Kami juga pernah menulis soal Soal Banjir Jakarta, Mustofa: Pindah Saja Kalau Gak Nyaman di DKI, Ibu Kota Sejak Dulu Banjir Tak Peduli Siapa Pejabatnya. Kamu bisa baca di sini.

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!