Viral Usai Diposting Ganjar, Desa Susah Akses dengan Gondola di Atas Tebing Malah Jadi Objek Wisata
ERA.id - Sebuah desa di lereng Gunung Bibi di Kabupaten Klaten yang kesusahan akses tanpa jembatan kini justru ramai dikunjungi wisatawan. Mengandalkan penyeberangan berupa gondola di atas jurang, saat ini desa itu mampu mengumpulkan pendapatan dari kegiatan wisatawan sebanyak Rp75 juta per bulan.
Itulah yang terjadi di Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten yang memiliki keindahan panorama pegunungan. Namun akses ke desa itu sulit sehingga harus mengandalkan jembatan gantung dan gondola yang digunakan warga Dusun Girpasang yang kampungnya terpisah karena tebing.
Ramainya orang yang berwisata bermula saat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berkunjung ke Girpasang. Pengalaman di Girpasang itu kemudian dibagikan Ganjar melalui akun media sosialnya. Akhirnya, banyak wisatawan yang berondong-bondong ke desa ini.
Angga, salah seorang wisatawan asal Magelang, mengaku datang ke Girpasang karena penasaran setelah melihat media sosial Gubernur.
"Memang ingin main ke sini, setelah tahu dari media sosialnya Pak Ganjar," katanya, Minggu (6/3/2022).
Menurutnya, Wisata Girpasang bagus karena punya jembatan gantung dan juga gondola.
"Tempatnya bagus sih. Dari perjalanan yang cukup jauh, akhirnya terbayar lunas sampai sini," paparnya.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Tegalmulyo, Subur menuturkan bahwa impian warga untuk menjadikan Tegalmulyo sebagai desa wisata terwujud berkat Gubernur.
"Kita memang sudah lama ingin menjadikan desa wisata. Tapi itu terwujud berkat Pak Ganjar. Setelah berkunjung ke sini, akhirnya jadi ramai dan menjadi tempat wisata," ungkapnya.
Saat ini, imbuh Subur, Pokdarwis mampu mengumpulkan pendapatan puluhan juta rupiah per bulan dari kegiatan wisata.
"Pendapatan dari gondola itu sekitar Rp75 juta per bulan," jelasnya.
Pihaknya berharap, Gubernur Jawa Tengah pun bisa kembali berkunjung ke desanya.
Kami juga pernah menulis soal Minyak Goreng Langka dan Mahal, Saran Ganjar: Beli Secukupnya Dulu Kamu bisa baca di sini
Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!