Elektabilitas Terus Meningkat, Pengamat Politik Sebut Erick Thohir Sosok yang Mampu Bangun Optimisme Anak Muda
ERA.id - Pengamat Politik Ujang Komarudin menilai menteri terbaik Jokowi ini menjadi sosok yang mampu memberikan optimisme.
“Saat ini persepsi positif, persepsi baik, yang Erick Thohir sampaikan ke titik itu, pendekatan yang sifatnya membangun, optimisme dan lain sebagainya,” jelas Ujang.
Ujang berkata optimisme masyarakat terlihat jelas ketika melihat sosial media Erick Thohir. Dalam berbagai konten media sosial, Erick kerap mengunggah dan membagikan postingan tentang semangat, harapan yang kemudian membangun optimisme di masyarakat, khususnya bagi generasi muda.
“Di media sosialnya, Erick Thohir bertemu anak-anak muda, ditanyakan tentang harapannya, sering juga terlihat memberi hadiah dan lain sebagainya. Bahkan memberi pekerjaan kepada orang ketika dijumpai,” ujar Ujang.
Terkait hal itu, Ujang pun menilai layak jika Erick Thohir dalam hasil survei Indikator Politik Indonesia, mengalami peningkatan elektabilitas dari 1,3 persen pada Desember 2021, menjadi 1,6 persen di Februari 2022 dalam top of mind masyarakat sebagai presiden maupun wakil presiden.
Selain itu, menurut Ujang, latar belakang Erick Thohir yang berasal dari kalangan profesional, juga turut memengaruhi peningkatan elektabilitas.
Menurut pengamat politik Universitas Al-Azhar Indonesia ini mengatakan saat ini masyarakat memberikan stigma kurang baik terhadap tokoh-tokoh dari parpol.
"Mungkin juga karena tokoh-tokoh parpol kan agak 'tidak disukai oleh publik' dan Erick Thohir bisa lebih bebas bermanuver,” terang Ujang.
Selain itu, nama Erick Thohir juga berhasil mendongkrak elektabilitas pasangannya, ketika ditempatkan sebagai calon wakil presiden dan dipasangkan dengan Ganjar Pranowo.
Dimana dari simulasi tiga pasangan capres-cawapres, Ganjar Pranowo-Erick Thohir berhasil mendulang 32,2 persen suara, dan unggul mengalahkan nama-nama besar yang telah lebih dulu terjun ke dunia politik
Sebut saja seperti Prabowo Subianto-Puan Maharani dengan 28,7 persen,hingga Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono dengan 27,4 persen.
Kami juga pernah menulis soal Survei Indikator: Kekuatan Ganjar, Anies, atau Prabowo Meningkat, Jika Berpasangan dengan Erick Kamu bisa baca di sini.
Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!