Bobby Nasution Pastikan Maju di Pilgub Sumut 2024

| 25 Oct 2022 20:20
Bobby Nasution Pastikan Maju di Pilgub Sumut 2024
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat berkunjung ke Lapas Tanjung Gusta Kelas I Medan. (Ilham/ERA).

ERA.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution memastikan dirinya akan maju dalam pemilihan gubernur (pilgub) Sumatera Utara (Sumut) pada pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2024 mendatang.

Bobby menyampaikan hal itu saat berkunjung ke Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Tanjung Gusta Kelas I Medan, Jalan Lembaga Permasyarakatan, Kecamatan Medan Helvetia, Selasa sore (25/10/2022). 

Awalnya, menantu Presiden Joko Widodo itu ditanyai soal hasil survei elektabilitas sejumlah tokoh dalam Pilgub Sumut 2024 yang dikeluarkan oleh Charta Politika Indonesia. Di mana, hasil survei itu menyebut bahwa Bobby Nasution memiliki elektabilitas tertinggi.

"Ya, pilgub nanti di 2024. Saya pastikan di 2024," katanya kepada ERA.id.

Seperti diketahui, Charta Politika Indonesia menggelar survei elektabilitas sejumlah tokoh untuk Pilgub Sumut 2024. Survei itu digelar pada 20-27 September 2022 menggunakan metodologi multistage random sampling dengan jumlah 1.200 responden yang diwawancarai secara tatap muka.

Margin of error survei 2,83 persen dengan metode pengumpulan data berupa kuesioner. Alhasil, elektabilitas Bobby Nasution tertinggi setelah meraih angka sebesar 35,1 persen.

Wali Kota Medan itu unggul tipis dari Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang menyusul di posisi kedua dengan torehan 34,3 persen. Sementara posisi ketiga ditempati Wakil Gubernur Sumut Musa Rajeckshah atau Ijek dengan angka 8,5 persen.

Selain itu sejumlah nama tokoh yang masuk dalam bursa Pilgub Sumut 2024 yakni:

Djarot Syaiful Hidayat: 2,3 persen

Martin Manurung 0,9 persen

Rapidin Simbolon 0,8 persen

Sihar PH Sitorus 0,6 persen

Agus Andrianto: 0,5 persen

Rusdi Lubis: 0,4 persen

Dedi Iskandar Batubara: 0,1 persen

Bakhtiar Ahmad Sibarani 0,1 persen

Tidak tahu/tidak jawab: 16,5 persen

Rekomendasi