Perundungan Kembali Terjadi, Kali Ini Terjadi di Salah Satu Sekolah Swasta di Bandung

| 19 Nov 2022 13:30
Perundungan Kembali Terjadi, Kali Ini Terjadi di Salah Satu Sekolah Swasta di Bandung
Ilustrasi perundungan (Antara)

ERA.id - Beredar video berdurasi 21 detik yang memperlihatkan perundungan yang dilakukan sejumlah peserta didik SMP swasta di Kota Bandung terhadap satu teman sejawatya.

Video itu sontak menghebohkan media sosial Twitter yang diunggah akun @salmandoang pada Jumat (18/11/2022) malam kemarin.

Aksi perundungan yang dilakukan sejumlah peserta didik itu kepada temannya itu dengan cara memasangkan helm. Lalu, mereka secara bergantian memukul dan dan menendang bagian kepala korban.

Setelah menerima pukulan dan tendangan beberapa kali, korban pun tersungkur ke lantai kelas. Tak berhenti di situ, mereka pun melanjutkan aksinya dengan menindih tubuh bagian belakang korban, padahal temannya itu sudah tak berdaya.

Dalam keterangan penggunggah, aksi perundungan itu terjadi di SMP Plus Baiturrahman, Ujung Berung, Kota Bandung.

"Bullying di SMP Plus Baiturrahman, Bandung. Kejadian siang ini pada jam sekolah. Korban adalah keluarga kawan saya, dilarikan ke RS setelah pingsan. @disdik_bandung @RESTABES_BDG," ucap penggunggah video.

Kemudian, @salmandoang juga mengunggah isi percakapan pribadi dengan keluarga korban. Percakapan tersebut berisikan, kondisi korban usai dilakukan pemeriksaan rontgen di bagian oleh dokter di salah satu rumah sakit.

Berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, kepala korban tidak mengalami cidera serius. Hanya saja pihak keluarga khwatir terhadap kesehatan mental korban karena nantinya akan bertemu dengan pelaku perundungan setiap hari.

Rekomendasi