Proses Evakuasi Kereta Teknis KCJB yang Anjlok Masih Berlangsung hingga Saat Ini

| 20 Dec 2022 16:54
Proses Evakuasi Kereta Teknis KCJB yang Anjlok Masih Berlangsung hingga Saat Ini
Proses pembongkaran badan kereta teknis pemasang rel. (Reza Denny/ERA.id)

ERA.id - Proses evakuasi kereta teknis Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) yang keluar jalur atau anjlok di daerah Kabupaten Bandung Barat, Minggu (18/12/2022) pekan lalu hingga Selasa (20/12/2022), masih berlangsung.

Berdasarkan pantauan ERA di sekitar lokasi kejadian, terlihat sejumlah pekerja tengah membongkar badan kereta teknis KCJB.

Bagian badan kereta teknis KCJB yang dibongkar dan diangkut menggunakan truk besar menuju Depo Tegalluar, Kabupaten Bandung. Total sudah empat kali badan kereta teknis KCJB yang diangkut ke Depo Tegalluar, Kabupaten Bandung.

Di samping itu, proses pemasangan bantalan rel KCJB tetap dilanjutkan menggunakan alat berat jenis crane.

Menurut salah seorang petugas yang tidak ingin disebutkan identitasnya, pemasangan bantalan rel KCJB tetap dilakukan dari material yang sudah tiba sebelum kereta teknis anjlok. "Ya pemasangan (bantalan rel KCJB) tetap berlanjut. Materialnya dari yang sudah tiba kemarin," kata dia.

"Proses pembongkaran kereta pemasang rel yang berwarna kuning saat ini sudah hampir selesai. Sedangkan, kereta yang berwarna hijau atau kereta diesel," lanjutnya.

Ia menegaskan, pengerjaan proyek KCJB secara keseluruhan seperti, pembangunan stasiun, pemasangan tiang listrik, dan lainnya tetap berlanjut. Hal itu dilakukan untuk mengejar target selesai proyek KCJB pada Juni 2023.

Proses evakuasi kereta teknis KCJB pun menjadi tontonan warga sekitar. Terdapat puluhan warga yang penasaran atas kejadian anjloknya kereta teknis KCJB.

Rekomendasi