Sudah Sebulan Masuk DPO, Pembunuh Perempuan Muda di Tanah Sareal Bogor Belum Ditangkap

| 09 Nov 2023 13:25
Sudah Sebulan Masuk DPO, Pembunuh Perempuan Muda di Tanah Sareal Bogor Belum Ditangkap
Ilustrasi pembunuhan (Era.id)

ERA.id - Pembunuh perempuan muda di Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, hingga saat ini masih berkeliaran.

Padahal polisi sudah memasukkan pelaku dalam daftar pencarian orang (DPO). DPO pelaku sendiri telah berlangsung selama satu bulan.

Sementara itu, Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polresta Bogor Kota, Kompol Rizka Fadillah mengatakan saat ini DPO atas nama Muhamad Rosadi Ramadhan masih dicari.

"Upaya untuk ungkap kasus ini dan menangkap pelakunya kami sudah melakukan pemeriksaan kepada saksi-saksi, pengumpulan alat bukti, pemeriksaan lab forensik dan lain-lain," kata Kompol Rizka, Kamis (09/11/2023).

Menurut Rizka, pencarian juga sudah dilakukan di wilayah Kota Bogor dan luar Kota Bogor.

"DPO pun sudah disebar di jajaran Polres Polda Jabar. Dalam kasus ini hanya ada 1 tersangka yang kami jadikan DPO," ucap Kompol Rizka.

Sebelumnya warga Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, digemparkan dengan penemuan perempuan yang bersimbah darah akibat ditusuk senjata tajam di kawasan perumahan Bumi Kencana Permai, Sabtu (22/09/2023) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.

Saat ditemukan, warga setempat berhasil merekam momen detik-detik wanita berinisial RS (21) tersebut meminta pertolongan hingga akhirnya dinyatakan tewas saat dilarikan ke RS Islam Bogor.

Rekomendasi