Kebakaran Gudang Peluru di Bogor Berhasil Dipadamkan

| 31 Mar 2024 11:16
Kebakaran Gudang Peluru di Bogor Berhasil Dipadamkan
Ledakan di Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya TNI AD di Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/3/2024). (Tangkapan layar)

ERA.id - Kebakaran di Gudang Amunisi Daerah (gudmurah) di kawasan Ciangsana, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (30/3) sekira pukul 18.30 WIB, berhasil dipadamkan.

"Sudah dinyatakan selesai (pemadaman) jam 08.49 WIB," kata Kadis Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan kepada wartawan, Minggu (31/3/2024).

Satriadi menjelaskan pemadaman baru mulai dilakukan pukul 00.30 WIB tadi. Operasi baru dilakukan pada dini hari karena menunggu situasi aman terlebih dahulu.

Sebanyak 15 unit mobil pemadam kebakaran dan 75 personel dikerahkan untuk memadamkan si jago merah. Dalam pemadaman ini, unit robot pemadam kebakaran milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dikerahkan.

"Dua unit (robot pemadam kebakaran diterjunkan)," jelasnya.

Satriadi pun menyampaikan tidak ada petugas damkar yang terluka dari pemadaman di gudang amunisi tersebut.

Sebelumnya, Pangdam Jaya Mayjen Mohamad Hasan menduga ledakan hingga menimbulkan kebakaran di gudang amunisi di kawasan Ciangsana, Gunung Putri, karena adanya peluru atau material yang bergesekan.

"Dan di gudang itu tidak ada sistem listrik, tidak ada apapun yang menyebabkan ledakan dari luar. Kemungkinan dari materil-materil dari bahan peledak itu sendiri yang bergesek atau karena labil dia menimbulkan asap dan dia menimbulkan ledakan," kata Hasan kepada wartawan dikutip hari ini.

Dugaan lainnya karena amunisi di gudang itu sudah kadaluarsa sehingga rentan meledak. Jenderal bintang dua TNI ini mengakui sejumlah peluru dan material-material lainnya terlempar ke arah pemukiman akibat ledakan tersebut.

Aparat TNI-Polri disebutnya akan segera mengamankan material-material tersebut. "Jangan diambil, serahkan kepada pihak pengamanan," ucapnya.

Rekomendasi