ERA.id - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto memuji kebijakan Presiden Prabowo Subianto mengganti mobil dinas untuk menteri Kabinet Merah Putih dengan Maung.
Menurut Hasto, langkah Prabowo merupakan kebijakan yang bagus karena menggunakan produk dalam negeri dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Pindad (Persero).
“Bagus karena itu produk dalam negeri,” kata Hasto di sela menghadiri acara Pioneerisma, di Museum HOS Tjokroaminoto, Peneleh, Surabaya, Selasa (29/10/2024) malam.
Mobil Maung ini, kata Hasto, bukan hanya simbol kebanggaan terhadap kreasi dan inovasi anak bangsa, tetapi juga mencerminkan semangat Indonesia yang berdaulat di bidang politik serta mandiri secara ekonomi.
Hal itu pula, lanjutnya, juga spirit yang diusung PDIP selama ini.
“Ya kita dukung, kita Indonesia dari PDIP mengusung Indonesia yang berdaulat di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi, ya itu hal yang baik. Karya anak bangsa,” pungkasnya.
Sebelumnya, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengatakan Prabowo mengarahkan para menteri dan wakil menterinya untuk menggunakan Maung buatan Pindad sebagai mobil dinas.
"Arahan Pak Prabowo waktu retreat agar seluruh menteri, wakil menteri, dan kepala badan menggunakan mobil dinas Maung buatan Pindad," kata Hasan.
Hasan mengatakan Prabowo bangga menggunakan Maung Limosin Garuda sebagai kendaraan dinasnya sebagai presiden.
"TKDN (tingkat komponen dalam negeri) Maung sekarang sudah 70 persen," kata Hasan.