Viral Video Preman Mabuk Palak Pedagang Dodol di Garut Pas Live Streaming

| 03 Feb 2025 19:31
Viral Video Preman Mabuk Palak Pedagang Dodol di Garut Pas Live Streaming
Tangkapan layar preman mabuk diduga memalak pedagang dodol di Garut saat live streaming. (TikTok/@Babehstore)

ERA.id - Pedagang dodol di Garut, Jawa Barat, membagikan pengalaman tak menyenangkan saat sedang live streaming jualan online di akun TikTok @Babehstore. Sang host tampak dipalak preman saat sedang menjajakan dodol dagangannya.

Dalam video yang dibagikan pada Jumat (31/1/2025), tampak sang penjual mengenakan hodie berwarna abu-abu muda sedang menjajakan dodol wajik di lapaknya. Ia memperlihatkan contoh dodol wajiknya yang masih basah seharga 35 ribuan rupiah ke para penonton.

Dari balik kamera, terdengar suara preman sedang memalaknya menggunakan bahasa Sunda. Ia pun kedapatan mengumpat anying berkali-kali dan mendorong perekam video hingga bergetar.

Lewat narasi video tersebut, pengunggah video menjelaskan awalnya sang host berusaha tenang dan tetap melanjutkan live streaming. Namun, lama-lama ia menjadi gugup dan terusik dengan racauan sang preman.

Kemudian di video selanjutnya, tampak preman itu masuk dalam frame dan mengambil seenaknya dagangan dodol mereka ke dalam plastik putih. Live streaming itu pun segera disudahi karena suasana menjadi tidak kondusif.

"Tolong tag Polres Garut guys," tulis keterangan video tersebut.

Belum ada tanggapan dari pemilik akun toko dodol Babahstore saat berusaha dihubungi Era.id pada Senin (3/2/2025). Namun, dari beberapa jawaban di kolom komentar, tampaknya peristiwa tersebut terjadi di Terminal Guntur, Garut.

Rekomendasi