Disperindag Sulsel: Kami Belum Dapati Minyakita yang Dikurangi Takarannya

| 13 Mar 2025 11:28
Disperindag Sulsel: Kami Belum Dapati Minyakita yang Dikurangi Takarannya
Minyakita. (Antara)

ERA.id - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Ahmadi Akil menindaklanjuti terkait adanya temuan Minyakita kemasan 1 liter dikurangi menjadi 750-800 mililiter (mL).

"Sampai saat ini belum ada (di Sulsel). Tapi pasti akan ditindaklanjuti. Apalagi ini terkait perlindungan konsumen," kata Ahmadi Akil di Makassar, Rabu kemarin.

Sebelumnya, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman telah menemukan minyak goreng kemasan MinyaKita yang tidak sesuai dengan takaran di Pasar Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Terkait itu, Ahmadi Akil menjelaskan, dirinya selama menjabat sebagai kepala dinas terkait memang belum pernah menguji langsung takaran Minyakita.

Ia juga mengakui baru mendapatkan informasi terkait adanya pengurangan takaran Minyakita kemasan 1 liter yang memang patut menjadi perhatian sebagai upaya melindungi konsumen.

Untuk itu, dirinya akan melihat perkembangan satu hingga dua hari ke depan. Jika pada perkembangannya telah terbukti terjadi pengurangan takaran, maka bisa dilakukan penyidikan ke tingkat distributor hingga produsen.

Menurut dia, pengawasan takaran Minyakita bisa dilakukan pada rantai distributor maupun pasar modern.

"Ini baru informasi, kami akan meminta kabid-kabid untuk turun langsung ke lapangan. Jika memang betul terjadi (di Sulsel), maka kita bisa panggil produsennya," ujarnya.

Rekomendasi