Maskapai Transnusa Berhenti Beroperasi di NTT

| 02 Feb 2021 13:18
Maskapai Transnusa Berhenti Beroperasi di NTT
Transnusa (Instagram)

ERA.id - Maskapai TransNusa tidak mengudara lagi untuk melayani rute-rute penerbangan antardaerah di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur sejak pandemi COVID-19 pada 2020.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTT Isyak Nuka mengatakan pihaknya juga tidak mengetahui alasan jelas dari manajemen maskapai TransNusa yang tidak lagi kembali mengudara di NTT, padahal maskapai lain sudah beroperasi normal.

“TransNusa tidak lagi mengudara di NTT sejak pandemi COVID-19 tanpa alasan jelas,” katanya, Selasa (2/2/2021).

Ia mengatakan kondisi ini sempat menjadi kendala layanan transportasi udara bagi masyarakat terutama pada rute-rute yang sebelumnya dilayani TransNusa.

Oleh karena itu pemerintah provinsi telah mengambil langkah dengan meminta maskapai lain yang beroperasi di NTT agar melayani rute-rute yang tidak lagi dilayani TransNusa, kata Isyak.

Isyak menyebutkan di antaranya permintaan terhadap maskapai Wings Air untuk melayani rute Kupang-Ruteng, Manggarai PP, Kupang-Lewoleba, Lembata PP.

Selain itu pihaknya juga meminta maskpai Citilink untuk beroerasi di NTT melayani rute Kupang-Waingapu, Sumba Timur PP, Kupang-Bajawa, Ngada PP, Kupang-Labuan Bajo, Manggarai Barat PP.

“Dua maskapai tersebut sudah masuk melayani rute-rute yang sempat kosong itu sehingga kendala layanan transportasi udara bagi masyarakat teratasi,” katanya.

Tags : ntt transnusa
Rekomendasi