Jatuh dari Sepeda Motor, Remaja di Medan Tewas Terlindas Bus Transmetro Deli

| 27 Dec 2021 15:24
Jatuh dari Sepeda Motor, Remaja di Medan Tewas Terlindas Bus Transmetro Deli
Ilustrasi kecelakaan (Antara)

ERA.id - Seorang remaja pengendara sepeda motor jatuh dan terlindas bus Transmetro Deli hingga tewas di tempat. Kecelakaan itu terjadi di Jalan Sisingamangaraja Km 5, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan, tepatnya tidak jauh dari kantor Samsat, Minggu (26/12/2021) malam.

Menurut seorang saksi mata di lokasi, sebelum terjadinya kecelakaan maut itu, korban yang diketahui bernama R (18), warga Jalan Garu II Ganh Andasari, berbonceng tiga melintas di halte bus. Secara bersamaan bus Transmetro Deli ada belakang dan hendak berhenti di halte.

"Bus ini berada di belakang sepeda motor korban, diduga karena terkejut tiba-tiba sepeda motor mengerem mendadak untuk mengelakkan bus," jelas Ari Afrinur.

Lanjut dikatakannya, saat sepeda motor yang dikendarai teman korban mencoba mengelak dari bus, R yang duduk paling belakang terjatuh dan membentur ke aspal.

Saat korban terjatuh, bus tidak dapat mengerem dan melindas korban. Kepala korban yang mengenakan kaos merah dan celana ponggol itu tergeletak di jalan.

Ayah korban yang mengetahui kejadian tersebut datang ke lokasi dan langsung histeris melihat anaknya yang terbujur kaku di aspal.

"Anakku bangun nak," ratap ayah korban.

Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kecelakaan di wilayah hukum yang dipimpinnya itu. Ia menyebut unit Lalulintas Polsek Patumbak langsung menuju ke lokasi kejadian setelah mendapat informasi kecelakaan.

"Iya benar ada pengendara yang terlindas bus dan langsung saya perintahkan personel lalu lintas ke lokasi kejadian," kata Kompol Faidir.

Faidir menyebut selain mengevakuasi korban, sopir bus Transmetro Deli sudah diamankan untuk pemeriksaan terkait peristiwa lakalantas yang menewaskan seorang remaja itu.

"Sopir bus sudah kita amankan untuk dimintai keterangan atas peristiwa tersebut," pungkasnya.

Rekomendasi