Jelang Lebaran, Bobby Nasution Ajak Warga Medan Vaksin Booster: Ayo Bersyukur

| 20 Apr 2022 10:22
Jelang Lebaran, Bobby Nasution Ajak Warga Medan Vaksin Booster: Ayo Bersyukur
Wali Kota Medan Bobby Nasution (Antara)

ERA.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengajak warga di daerah ini mewujudkan rasa syukur atas kesehatan diberikan Allah SWT dengan mengikuti vaksinasi COVID-19, khususnya menjelang mudik Lebaran 2022.

"Rasa syukur tersebut harus kita wujudkan dengan mengikuti program vaksinasi pertama hingga ketiga, apalagi bagi yang mudik Hari Raya Idul Fitri," kata dia di Medan, Sumatera Utara, Selasa (20/4/2022).

Pernyataan ini disampaikan dia didampingi sejumlah pimpinan OPD di lingkungan Pemkot Medan usai menggelar Safari Ramadhan di Masjid Al-Hikmah Kelurahan Babura, Medan Baru.

Selain itu, ia berharap, warga setempat untuk senantiasa memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Saat ini, penularan COVID-19 melandai di Kota Medan.

Data Dinas Kesehatan Kota Medan menyebut jumlah terkonfirmasi COVID-19 sempat mengalami lonjakan yang cukup tinggi pada Kamis (3/3), yakni 10.391 kasus.

Namun, selang 28 hari kemudian atau tepatnya pada Kamis (31/3), lanjut dia, terkonfirmasi COVID-19 tercatat 299 kasus di Kota Medan.

Laporan Satgas Penanganan COVID-19 Kota Medan, Senin (18/4), menyatakan total terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 72.871 kasus atau bertambah dua kasus dibandingkan dengan kasus pada Ahad (17/4).

Dari total 72.871 kasus itu, di antaranya dinyatakan sembuh 71.782 kasus, pasien yang masih dalam perawatan 72 orang, dan meninggal 1.017 orang.

"Mari tingkatkan terus amal ibadah dan rasa syukur kita kepada Allah SWT di Bulan Suci Ramadhan ini, karena kita masih diberikan kesehatan," tutur Bobby.

Rekomendasi