Tak Lagi Pakai Kalung Abu Dali Wassink, Jennifer Coppen Beberkan Alasannya

| 29 Jul 2024 16:45
Tak Lagi Pakai Kalung Abu Dali Wassink, Jennifer Coppen Beberkan Alasannya
Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)

ERA.id - Usai prosesi kremasi, Jennifer Coppen menyimpan sebagian abu jenazah Dali di liontin miliknya. Jennifer Coppen sengaja menyimpan abu itu agar selalu bersama Dali di sisinya. Tetapi, belakangan ini Jennifer tak lagi mengenakan kalung abu.

Tak semua abu jasad Dali Wassink di larung ke laut. Sebab, ada sedikit abu yang disimpan Jennifer dan dijadikan sebagai liontin. Namun, ia menyadari netizen menanyakan dirinya yang tak lagi memakai kalung abu. 

"Banyak yang tanya, 'kok gak pake kalung papa Dali?'," tulis Jennifer Coppen, dikutip dari fitur broadcast di Instagram pribadinya @jennifercoppenreal20.

Ibunda Kamari ini membeberkan alasan mengapa tak lagi mengenakan kalung abu Dali Wassink. Rupanya, ia memutuskan tak lagi mengenakan kalung abu usai berdiskusi dengan keluarga dan orang-orang paham tentang ajaran agama Islam. 

"Setelah dipikir-pikir bersama keluarga dan orang-orang ahli agama, kami memutuskan untuk kembaliin abu papa Dali and let it go (membiarkannya pergi)," lanjutnya.

Perempuan berusia 23 tahun ini memutuskan mengembalikan abu jasad Dali lantaran takut jasad sang suami di kremasi menjadi tidak tenang.

"Karena kita takut papa dali nggak tenang di sana karena dia nggak complete (sempurna)," katanya.

Walau kini sudah mengikhlaskan semuanya, bintang film Generasi 90an: Melankolia ini menegaskan Dali akan selalu ada di hatinya

"Walaupun nggak ada kalung abu papa dali, papa dali selalu di hatiku selamanya. Dan aku baik-baik saja. Setiap hari aku belajar menjadi lebih kuat dari kemarin." ujarnya.

Sebelumnya, Jennifer Coppen larung abu jenazah Dali Wassink. Walau sudah jadi mualaf ketika menikahi Jennifer Coppen, jenazah Dali Wassink dikremasi. Abu jenazah Dali Wassink dilarung di Pantai Lembang, Bali, pada Minggu (21/7/2024).

Sebagai tambahan informasi, Dali Wassink meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal pada Kamis (18/7/2024) pukul 02.20 WITA atau 01.20 WIB. Kabar duka itu disampaikan langsung oleh Jennifer Coppen lewat unggahan akun Instagram @jennifercoppenreal20. 

Dali meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan motor di Jalan Sunset Road, Bali sekitar pukul 02.00 WITA. Menurut informasi, Dali mengalami kecelakaan tunggal dan menabrak trotoar. Usai terjadi kecelakaan, Dali Wassink sempat dibawa ke Rumah Sakit BIMC Kuta, Badung. Sayangnya, nyawanya tidak tertolong dan akhirnya meninggal dunia.

Rekomendasi