ERA.id - Lama vakum berakting, aktor Korea Selatan, Jang Geun Suk memberi kabar mengejutkan. Melalui kanal YouTubenya, Jang Geun Suk bilang dia berjuang melawan kanker tiroid.
Bintang drama You’re Beautiful itu mengatakan sudah menderita kanker setahun belakangan. Ia baru menjalani operasi dua minggu yang lalu. “Sudah dua minggu sejak operasiku,” kata Jang Geun Suk.
Jang Geun Suk mengaku sengaja bungkam mengenai penyakitnya tersebut karena takut membuat penggemar cemas. Ia juga mengungkapkan yang dialaminya pasca operasi.
“Aku tidak dapat membicarakannya lebih awal, karena aku khawatir jika kabar ini akan membuat banyak orang khawatir,” tuturnya.
“Aku pernah merasa ketakutan selama 8 hari. Aku tidak bisa menggerakkan tubuhku, berolahraga atau melakukan aktivitas apa pun,” tambahnya.
Meski demikian, saat ini kondisi Jang Geun Suk sudah membaik dan dalam masa pemulihan. Ia juga merasa lega akhirnya bisa memberi tahu terkait kondisinya tersebut kepada penggemar.
“Aku melakukan pemeriksaan hari ini dan hasilnya dua minggu setelah operasi cukup baik. Aku senang akhirnya saya memberi tahu kalian sekarang,” lanjut Jang Geun Suk.
Agensi Jang Geun Suk, CRAFT42 kemudian merilis pernyataan terkait kondisi kesehatan sang aktor. Mereka menegaskan operasi Jang Geun Suk berjalan lancar dan ia juga melakukan pemeriksaan rutin pasca operasi hingga benar-benar sehat kembali.
“Aktor Jang Geun Suk didiagnosa menderita kanker tiroid sekitar bulan Oktober tahun lalu. Operasinya berjalan sukses dan kondisi kesehatannya telah pulih secara signifikan. Saat ini ia sedang melakukan pemeriksaan rutin dan melakukan yang terbaik untuk menjadi sehat kembali,” pungkas agensi Jang Geun Suk.
Sementara itu, Jang Geun Suk sendiri sudah cukup lama vakum berakting dari drama Korea. Ia terakhir kali membintangi drama pada 2018 lalu yang berjudul Switch. Meski demikian, Jang Geun Suk tetap aktif tampil di beberapa acara.