Main di Film Gucci, Lady Gaga Bakal Jadi Pembunuh

| 20 Oct 2020 14:10
Main di Film Gucci, Lady Gaga Bakal Jadi Pembunuh
Lagy Gaga (Instagram/@ladygaga)

ERA.id - Ketertarikan Lady Gaga terhadap dunia film nampaknya mulai melekat dan menjadi pekerjaan yang menyenangkan bagi dirinya. Ia akan kembali ke layar lebar sebagai pembunuh bayaran dalam . 

Menurut laporan Deadline, pelantun “Chromatica” itu akan berperan sebagai Patrizia Reggiani, mantan istri Maurizio Gucci yang diadili dan dihukum karena mengatur pembunuhannyafilm Gucci di tangga kantornya pada tahun 1995. Ia harus menjalani hukuman selama 18 tahun penjara dan dibebaskan di tahun 2016. 

Proyek film ini merupakan yang pertama kalinya sejak Gaga berhasil membawa pulang piala Oscar untuk soundtrack film terdahulunya, “Shallow” di film A Star Is Born tahun 2018. 

Ridley Scott akan bertanggung jawab sebagai sutradara, sedangkan istrinya, Giannina akan menjadi co-produser di film sejarah Gucci ini. 

Sebelumnya Scott baru saja menyelesaikan syuting untuk film terbarunya, The Last Duel. Sementara syuting untuk film Gucci ini akan dimulai pada bulan Maret 2021. 

“Scott bergerak seperti lokomotif. Pembuatan film akan mulai produksi di Italia Maret mendatang di Gucci,” kata salah seorang sumber kepada Deadline, Selasa (20/10/2020). 

Kisah pembunuhan Gucci ini ditulis oleh Roberto Bentivegna, berdasarkan buku Sara Gay Forden The House of Gucci: A Sensational Story of Murder, Madness, Glamour, and Greed. 

Dikisahkan Maurizio Gucci memiliki dua anak perempuan dari Reggiani, tapi ia telah berselingkuh di belakang istrinya. Maurizio pun tewas di tangan istrinya sendiri dengan bantuan pembunuh bayaran yang menembak tubuhnya. 

Tak berselang lama, Reggiani ditangkap dan harus menjalani masa hukuman selama 18 tahun penjara. 

Selain Lady Gaga, sejumlah aktor ternama mulai dari Adam Driver, Al Pacino, Robert De Niro, Jack Huston, Reeve Carney, hingga Jared Leto. Rencananya film ini akan tayang mulai 2021. 

Rekomendasi