3 Fakta Drama Korea Mine yang Cetak Rating Tinggi di Episode Perdananya

| 10 May 2021 14:02
3 Fakta Drama Korea Mine yang Cetak Rating Tinggi di Episode Perdananya
Drama Mine. (Foto: IG/ @tvndrama.official)

ERA.id - Mine merupakan drama pengganti Vincenzo yang sudah menyelesaikan penayangannya pada pekan lalu. Usai menayangkan dua episode perdananya pada hari Sabtu dan Minggu lalu, drama Mine sudah memperoleh rating memuaskan.

Drama ini berhasil mencapai rating hingga 6,6 persen dan menjadikannya sebagai drama saluran tvN dengan perolehan rating tertinggi keenam sepanjang sejarah. 

Penasaran kenapa drama ini bisa memperoleh rating yang tinggi meski baru menayangkan episode pertamanya? Yuk, simak langsung 3 fakta menarik drama Mine di bawah ini, yang bakal bikin kamu pengin untuk menontonnya.

1. Mengisahkan kehidupan para konglomerat

Drama Mine memiliki fokus cerita tentang kehidupan para konglomerat di Korea Selatan. Mengisahkan tentang Seo Hee Soo (Lee Bo Young), seorang aktris papan atas yang memilih pensiun dari kariernya sejak menikah dengan Han Ji Yong (Lee Hyun Wook) putra kedua dari pemilik perusahaan Hyowon. 

Seo Hee Soo akan berusaha keras untuk bisa beradaptasi di lingkungan keluarga kaya dan selalu berusaha untuk terlihat percaya diri di setiap kesempatan.

Drama Mine. (Foto: IG/ @tvndrama.official)

Lalu ada Jung Seo Hyun (Kim Seo Hyung) yang merupakan menantu pertama di perusahaan tersebut. Tak seperti Seo Hee Soo, Jung Seo Hyun memang sudah terlahir dari keluarga kaya raya. Ia merupakan sosok perempuan yang mandiri, elegan, dan sangat rasional dalam menghadapi situasi apapun.

Seo Hee Soo dan Jung Seo Hyun yang memiliki kepribadian ambisius dan memiliki latar belakang yang berbeda nantinya akan berusaha bersama untuk mengatasi segala prasangka buruk yang masyarakat berikan untuk mereka.

2. Diperankan aktris papan atas Korea

Kedua pemeran utama dalam drama ini, yakni Lee Bo Young dan Kim Seo Hyung merupakan dua aktris senior papan atas Korea. Lee Bo Young merupakan aktris yang sudah memulai kariernya sejak tahun 2000 lalu dan kini tercatat sudah membintangi banyak drama maupun film populer. Salah satu drama populer yang dibintanginya adalah I Can Hear Your Voice yang rilis pada 2013 lalu.

Sama seperti Lee Bo Young, Kim Seo Hyung sendiri juga memulai kariernya sebagai aktris pada tahun 2000. Ia juga sudah membintangi banyak drama dan film populer. Salah satu drama yang semakin melejitkan nama Kim Seo Hyung sebagai aktris senior ternama adalah drama Sky Castle, yang ditayangkan pada 2019 lalu.

3. Digarap oleh sutradara dan penulis ternama

Selain para pemainnya, drama ini juga mendapuk sutradara dan penulis ternama untuk pembuatannya. Drama ini disutradarai oleh Lee Na Jung. Lee Na Jung sendiri merupakan sutradara yang sudah banyak menggarap drama populer, seperti Love Alarm dan Fight For My Way.

Untuk naskah drama ini ditulis oleh Baek Mi Kyung. Ia merupakan penulis ternama juga yang sudah menulis banyak naskah drama populer, seperti Strong Woman Do Bong Soon dan Melting Me Softly.

Itulah 3 fakta menarik seputar drama Mine yang harus kamu tahu. Jadi, apakah sudah tertarik untuk menontonnya?

Rekomendasi