Gegara Joget Hip Hop, Simu Liu Diterima Greta Gerwig di Film Barbie

| 18 May 2022 15:35
Gegara Joget Hip Hop, Simu Liu Diterima Greta Gerwig di Film Barbie
Simu Liu (instagram/simuliu)

ERA.id - Aktor Simu Liu mengungkap alasan terbesar Greta Gerwig menerima dirinya di film live-action Barbie. Liu mengatakan Gerwig menerima dirinya setelah melihat tarian hip hop di video audisi.

Pengakuan ini diungkapkan oleh Simu Liu dalam wawancara bersama GQ Inggris beberapa waktu lalu. Liu yang resmi bergabung dengan Margot Robbie mengatakan bahwa Gerwig tertarik setelah melihat aksinya menari.

"Greta berbicara tentang betapa dia suka menonton pria menari, karena itu adalah ekspresi seni yang tidak biasa Anda lihat dari pria biasa," kata Simu Liu, dikutip Variety, Rabu (18/5/2022).

Pemain film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings itu mengatakan dirinya rela berlatih menari lantaran gerakan tariannya tergolong sulit untuk dilakukan. Ia lantas merekam penampilannya selama menari dan menyerahkannya kepada Greta Gerwig untuk audisi.

Menurut pengakuan Liu, setelah Gerwig melihat video menarinya, kekasih Harry Styles itu tidak bisa menyembunyikan perasaannya. Gerwig tertawa kecang dan langsung memberi lampu hijau untuk Simu Liu bergabung di proyek filmnya.

"Dia terdengar tertawa terbahak-bahak, dia terkikik-teriak dan kemudian saya mendapatkan peran itu," ungkapnya.

Meski pun lolos audisi berkat tarian hip hop-nya, Liu menggambarkan film Barbie bukanlah sebuah film musikal. Tetapi dia meyakinkan bahwa dirinya bisa memberikan penampilan terbaik dan tidak mengecewakan para penggemar.

"Saya berharap saya bisa menunjukkan kepada Anda apa yang kami lakukan sehari-hari karena itu gila," katanya.

Selain lolos audisi berkat tarian, Liu juga mengungkap bahwa dirinya tertarik untuk mengikuti audisi berkat ucapan dari salah seorang agen di agensinya. Kala itu, agennya mengatakan naskah dalam film Barbie adalah salah satu yang terbaik yang pernah dibaca.

"Dia benar-benar mengatakan ini kata demi kata. Dia seperti, 'Jika saya bisa mempertaruhkan karier saya pada satu naskah, itu adalah naskah Barbie'. Saya benar-benar berpikir Anda harus melakukannya," jelasnya.

Film Barbie dibintangi oleh Margot Robbie sebagai Barbie versi nyata dengan rambut pirang ikonik. Film ini juga akan dimeriahkan oleh Ryan Gosling yang berperan sebagai Ken. Will Ferrell, kate McKinnon, America Ferrera, dan Michael Cera juga turut bergabung bersama Simu Liu sebagai jajaran pemain.

Sayangnya belum diketahui peran apa yang akan dimainkan oleh Simu Liu dalam film live-action pertama dari Barbie. Sementara film garapan Greta Gerwig dijadwalkan rilis pada 21 Juli 2023.

Rekomendasi