Daftar Barang yang Wajib Dibawa saat Persalinan, Suami Harus Siap Siaga

| 13 Mar 2023 12:05
Daftar Barang yang Wajib Dibawa saat Persalinan, Suami Harus Siap Siaga
Ilustrasi bayi baru lahir (Unsplash/Luma Pimentel)

ERA.id - Melahirkan merupakan momen yang membahagiakan bagi pasangan suami istri, terlebih kelahiran anak pertama. Persiapan melahirkan perlu dilakukan secara matang, bukan hanya dari dokter persalinan dan ibu hamil, namun juga suaminya. Ada beberapa barang yang wajib dibawa saat persalinan. 

Bagi Anda para suami, perlu melakukan persiapan sebaik mungkin untuk persalinan istri Anda. Persiapan untuk kelahiran bayi perlu dilakukan setidaknya tiga minggu sebelum hari perkiraan lahir. Dengan persiapan yang matang, maka ibu hamil akan merasa lebih tenang. 

Ilustrasi proses persalinan (Unsplash/Christian Bowen)

Selain harus mendampingi istri secara psikologis, suami juga harus menyiapkan barang-barang yang dibutuhkan saat akan persalinan maupun setelah bayi dilahirkan. Lantas apa saja barang yang perlu dibawa saat persalinan?

Daftar Barang yang Wajib Dibawa saat Persalinan

Sebagai suami Anda harus selalu siap siaga mendampingi istri menjalani proses persalinan. Anda perlu menyiapkan sejumlah barang yang diperlukan dalam proses persalinan, baik untuk istri maupun si kecil. 

Berikut daftar barang yang perlu Anda bawa saat persalinan:

Pakaian

Pakaian adalah barang yang wajib dibawa saat proses persalinan. Umumnya rumah sakit akan menyediakan jubah pasien untuk ibu hamil. Namun bumil tetap perlu menyiapkan baju ganti untuk kebutuhan tiga hari. 

Jadi suami perlu membawakan pakaian ganti untuk istri. Jenis pakaian yang perlu Anda bawa adalah pakaian dengan bahan nyaman, menyerap keringat, dan fleksibel untuk ibu menyusui. Jangan lupa juga menyiapkan baju yang bagus untuk dikenakan saat pulang dari rumah sakit. 

Peralatan Mandi

Barang lain yang wajib dibawa saat persalinan adalah peralatan mandi. Meskipun rumah sakit biasanya sudah menyediakan peralatan mandi, namun ibu hamil harus menyiapkan alat mandi sendiri. Dengan memakai alat mandi sendiri, istri akan lebih nyaman saat membersihkan diri. 

Pembalut Khusus Ibu Melahirkan

Suami juga perlu membawakan pembalut khusus ibu melahirkan. Setelah melahirkan, istri akan mengalami masa nifas, yakni kondisi darah keluar dari rahim selama 40 hari. Darah nifas yang keluar biasanya sangatlah banyak. Oleh karena itu suami harus menyiapkan pembalut yang memiliki daya serap baik.

Bantal Menyusui

Bantal menyusui juga menjadi barang yang wajib dibawa saat persalinan. Di minggu hingga bulan pertama, bayi akan banyak menyusu. Bahkan bayi bisa menyusu hingga 10 kali sehari dalam durasi waktu hingga satu jam. Oleh karena itu, suami harus membuat kondisi busui merasa nyaman saat menyusui. 

Suami perlu membawa bantal yang dibuat khusus untuk mendukung kenyamanan busui. Bantal menyusui berfungsi untuk menjadi bantalan bagi punggung, leher, dan bahu busui. Bantal ini juga memungkinkan memberi penyangga antara bayi dan perut, sehingga proses menyusui bisa lebih nyaman. 

Pompa ASI

Barang lain yang perlu dibawakan oleh suami saat proses persalinan adalah pompa ASI. Pompa ASI berguna setelah istri sudah melahirkan si kecil. Tak jarang ibu baru mengalami terlalu banyak keluar ASI. Apabila tidak dipompa maka kondisi ini bisa menyebabkan gangguan pada payudara, seperti mastitis atau tersumbat. Jadi suami perlu membawakan pompa ASI untuk istri. 

Baju Bayi

Tak lupa suami harus membawa baju bayi untuk kebutuhan setelah proses persalinan. Si kecil memerlukan baju yang akan dipakai selama beberapa hari. Meski rumah sakit biasanya sudah menyediakan pakaian khusus bayi selama perawatan, namun tidak ada salahnya Anda membawa beberapa baju bayi dari rumah. 

Popok Bayi

Selain baju, popok bayi juga wajib dibawa oleh suami. Barang ini menjadi kebutuhan wajib saat melahirkan bayi. Anda bisa membawa popok kain atau pospak untuk bayi yang baru lahir. Selain itu, Anda juga perlu membawa tisu basah bayi untuk mengganti popok. 

Bedong atau Selimut

Barang lain yang wajib Anda bawa saat proses persalinan adalah bedong atau selimut untuk bayi. Meskipun pihak rumah sakit biasanya akan menyediakan selimut bayi, namun sebaiknya Anda juga menyiapkannya sendiri. Selimut ini nantinya juga akan Anda gunakan untuk menyelimuti bayi saat perjalanan pulang. 

Demikianlah barang-barang yang wajib dibawa saat persalinan. Menyiapkan barang-barang di atas adalah tugas yang harus dilakukan oleh suami. Demi kenyamanan istri dan bayi setelah lahir, suami perlu meluangkan waktu khusus demi menemani dan menyiapkan proses persalinan istri. 

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi