Menu Buka Puasa untuk Penderita Diabetes yang Direkomendasikan

| 24 Mar 2023 16:24
Menu Buka Puasa untuk Penderita Diabetes yang Direkomendasikan
Ilustrasi menu buka puasa untuk penderita diabetes (Foto: Pixabay)

ERA.id - Salah satu hal yang paling ditunggu oleh orang yang berpuasa tentunya adalah berbuka puasa. Namun, menu buka puasa untuk penderita diabetes tentunya berbeda dari orang-orang pada umumnya. Seseorang yang menderita diabetes memiliki gangguan dalam produksi serta kerja hormon insulinnya, sehingga kadar gula yang ada di dalam darah meningkat.

Dengan demikian, sebaiknya menu buka puasa untuk penderita diabetes adalah jenis makanan yang bisa memberikan rasa kenyang untuk jangka waktu yang lama dan tidak membuat kadar gula darah meningkat secara tiba-tiba. Oleh karena itu, Anda perlu mengikuti beberapa anjuran menu buka puasa agar kesehatan tetap prima selama bulan ramadhan.

Menu Buka Puasa untuk Penderita Diabetes

Penderita diabetes tentunya harus memperhatikan makanan yang sebaiknya dikonsumsi, dan juga makanan yang semestinya dihindari. Mengonsumsi makanan sehat seperti buah dan menghindari makanan yang kurang sehat seperti gorengan adalah hal yang wajib untuk dilakukan.

Mengonsumsi buah sebagai makanan ringan

Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Menu buka puasa untuk penderita diabetes yang pertama yaitu buah. Namun, tentunya Anda tidak disarankan untuk mengonsumsi semua jenis buah. Anda harus menentukan buah yang mempunyai indeks glisemik rendah, antara lain pir, pisang, apel, dan jeruk. Selain itu, jus buah juga dapat Anda jadikan pilihan alternatif, asalkan Anda membuatnya sendiri tanpa ada tambahan apa pun.

Kurma juga disarankan untuk Anda konsumsi saat berbuka karena memiliki kandungan serat dan indeks glisemik yang rendah. Kurma asli yang dapat dikonsumsi yaitu kurma yang tidak diberikan gula tambahan. Anda dapat mengombinasikan kurma dengan yogurt maupun makanan lain.

Menu makanan ringan untuk berbuka bagi penderita diabetes

Di bawah ini adalah beberapa menu makanan ringan untuk berbuka bagi penderita diabetes yang aman:

- Semangkuk susu sereal

- Bubur kacang hijau atau kolak

- Salad buah sayur dengan saus mayonaise atau thousand island (batasi penggunaan saus)

- Semangkuk sedang buah potong (pir/apel/pepaya) atau 2 buah jeruk yang memiliki ukuran sedang

- Kurma dengan campuran yoghurt

- Smoothies stroberi pisang

Makanan yang Harus Dihindari

Gorengan termasuk salah satu makanan yang harus dihindari untuk penderita diabetes saat berbuka puasa. Sebenarnya, hal ini juga berlaku untuk setiap orang sebab gorengan memberikan banyak dampak yang buruk untuk kesehatan tubuh.

Penderita diabetes juga perlu melakukan pembatasan terhadap konsumsi makanan yang tinggi kadar asam lemak jenuh dan asam lemak trans yang lain, contohnya es krim, kue-kue manis, dan makanan bersantan.

Memilih Sumber Karbohidrat Kompleks untuk Makanan Utama

Menu buka puasa sebagai makanan utama bagi penderita diabetes adalah sumber karbohidrat kompleks. Beberapa makanan yang memberikan rasa kenyang dalam jangka waktu yang lama bisa didapatkan dari gandum, biji-bijian, dan nasi merah. Jenis makanan tersebut juga menjadi pilihan sumber karbohidrat kompleks yang aman dan sehat.

Selanjutnya, anda dapat mengombinasikannya dengan sayuran, ikan, sumber protein seperti daging, atau tahu/tempe. Sumber asam lemak sehat yang meningkatkan kolesterol baik (HDL) bisa Anda peroleh dari ikan maupun alpukat.

Di bawah ini adalah beberapa menu makanan utama yang dapat dikonsumsi saat berbuka bagi penderita diabetes:

- 1–2 lembar roti gandum utuh dengan semangkuk sedang sup kacang merah yang berisi potongan daging sapi dan wortel

- Satu buah ubi ungu kukus ukuran sedang dengan ikan goreng balado dan tumis kangkung.

- Setengah mangkuk nasi putih dengan tumis brokoli tahu jamur, 1 buah tahu goreng, 1 mangkuk kecil ayam jahe bawang putih

- Setengah mangkuk nasi merah dengan 1 potong ayam bakar, 1 potong tahu atau tempe rebus sedang, tumis kangkung, 1 mangkuk kecil sup ayam dengan sayuran

Demikianlah ulasan mengenai menu buka puasa untuk penderita diabetes yang aman dan sehat selama bulan puasa. Semoga informasi ini bermanfaat.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi