ERA.id - Memiliki gaya hidup tak sehat bisa mendatangkan berbagai macam masalah kesehatan, salah satunya memicu diabetes. Sayangnya, sebanyak 50 persen dari total pengidap diabetes tidak tahu dirinya menderita diabetes.
Prof. Dr. dr. Sidartawan Soegondo, dokter spesialis penyakit dalam mengatakan pengidap diabetes setiap tahunnya mengalami peningkatan sebanyak 9,3 persen. Diabetes selama ini lebih sering disebut-sebut memiliki dua jenis, yakni diabetes tipe 1 dan 2. Faktanya, diabetes sendiri terbagi menjadi 4, yakni diabetes tipe 1, diabetes tipe 2, diabetes gestasional, dan diabetes tipe lain.
"Kita harus tahu diabetes bukan satu penyakit. Diabetes mungkin kita pikir itu gula naik. Tipe satu dengan dua dan tipe lain berbeda. Kita harus cari tahu dulu tipe mana," ungkap Sidartawan melalui media breafing virtual dalam rangka World Diabetes Day 2 bersama Diabetasol Sayangi Dia pada Selasa (3/11/2020).
Selain itu, pengidap diabetes sangat rentan terkena 90 persen dari keturunan keluarga. Meski begitu, kita bisa rubah dengan menjalani pola hidup sehat.
"Diabetes keturunan 90 persen. Intinya lifestyle yang merubah hidup. Jadi tetap setiap fase itu perilaku, atur makan, no smoking, dan berobat monitoring teratur," tutur Sidartawan.
Selain itu, Sidartawan mengatakan pengidap diabetes tempat makan yang tak perlu dibeda-bedakan
"Makan sama-sama keluarga cuma bedanya cuma diabetes kalau makan sesuai kebutuhan. Makan harus dijadwal dan diatur," ujar Sidartawan.
Prof.DR dr Ketut Suastika, Ketua Umum Perkani mengatakan sejak 15 tahun seseorang bisa mengidap diabetes. Tak bisa dipungkiri, banyak juga pengidap diabetes di bawah usia 30 tahun.
"Usia muda dari 15 tahun. Sekarang banyak (pengidap) diabetes dibawah 30 tahun," ujar Ketut Suastika.
Mengonsumsi makanan tidak sehat seperti junk food menjadi pemicu diabetes diusia muda. Tak hanya itu, buah-buah manis seperti mangga dan durian dapat menaikkan kadar gula.
"Faktor perilaku. Mengatur pola makan tidak malas, memicu diabetes. Sekarang banyak orang kena diabetes. Makanan tidak sehat, makan junk food ini diabetes usia muda. Buah yang manis bisa naik kadar gulanya. Contoh, makan mangga banyak yang manis, terpenting terbatas," kata Ketut.