ERA.id - Hillary Clinton, mantan kandidat presiden dari Partai Demokrat pada pilpres AS 2016 lalu, mengucapkan selamat atas melenggangnya Joe Biden dan Kamala Harris ke Gedung Putih. Clinton menyebut kedua orang tersebut telah "mencetak sejarah".
Lewat sebuah cuitan Twitter pada Sabtu (7/11/2020), Hillary Clinton, yang pada tahun 2016 gagal melaju ke Gedung Putih karena kalah raihan suara elektoral dari Donald Trump, menyatakan bahwa momen terpilihnya Biden-Harris telah mencetak sejarah baru.
"Ini adalah peristiwa yang mencetak sejarah, sekaligus sebuah tanda penolakan atas Trump, dan dibukanya sebuah lembaran baru bagi Amerika," tulis Clinton.
Ia juga mengucapkan rasa terima kasih pada semua orang yang telah membantu mewujudkan terpilihnya kedua pasangan dari Partai Demokrat ini.
The voters have spoken, and they have chosen @JoeBiden and @KamalaHarris to be our next president and vice president.
It's a history-making ticket, a repudiation of Trump, and a new page for America.
Thank you to everyone who helped make this happen. Onward, together. pic.twitter.com/YlDY9TJONs
— Hillary Clinton (@HillaryClinton) November 7, 2020
Clinton tidak bisa dibilang berlebihan ketika mengatakan bahwa terpilihnya Biden-Harris telah mencetak sejarah. Joe Biden dengan umur 77 tahun, di satu pihak, ketika diangkat nanti akan menjadi presiden tertua yang pernah menjabat di Gedung Putih. Di usia itu, Biden pernah menjabat sebagai Wakil Presiden AS dua periode di bawah masa Barack Obama (2009-2017) dan menjadi anggota Senat AS, mewakili negara bagian Delaware, selama 36 tahun (1973-2009).
Sementara itu, Kamala Harris nantinya akan menjadi wanita pertama, sekaligus yang berasal dari warga kulit hitam, yang menjabat sebagai wakil presiden AS. Sebelumnya, Harris sudah lebih dulu bekerja sebagai jaksa di San Fransisco (2004-2011), jaksa agung California (2011-2017), dan senator mewakili negara bagian California sejak 2017.
Ucapan selamat dari Hillary Clinton juga diikuti oleh serangkaian ucapan dari para pemimpin dunia.
Mereka itu mulai dari Kanselir Jerman Angela Merkel.
German Chancellor Angela Merkel does not waste a nanosecond congratulating the newly restored leader of the free world, @JoeBiden. pic.twitter.com/cXne033rgm
— Fernand R. Amandi (@AmandiOnAir) November 7, 2020
Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.
Prime Minister Justin Trudeau congratulates @JoeBiden and @KamalaHarris on their election as the next President and Vice President of the United States of America: https://t.co/TneYjyNBHB
— CanadianPM (@CanadianPM) November 7, 2020
Hingga Perdana Menteri Inggris Boris Johnson.
Congratulations @JoeBiden and @KamalaHarris pic.twitter.com/xrpE99W4c4
— Boris Johnson (@BorisJohnson) November 7, 2020
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih AS akan dilantik pada 20 Januari 2021 di Gedung Capitol, Washington D.C. Acara akan diselenggarakan oleh Komite Kongres untuk Perayaan Inaugurasi.