Nike Resmi Hengkang Secara Permanen dari Rusia

| 24 Jun 2022 20:32
Nike Resmi Hengkang Secara Permanen dari Rusia
Nike hengkang permanen dari rusia (Dok: Nike)

ERA.id - Pembuat pakaian olahraga Nike mengumumkan akan meninggalkan pasar Rusia secara permanen setelah menangguhkan penjualannya beberapa waktu lalu. Keputusan Nike untuk hengkang permanen ini merupakan buntut dari invasi Rusia ke Ukraina.

"NIKE Inc telah membuat keputusan untuk meninggalkan pasar Rusia," kata perusahaan, dikutip CNN, Jumat (24/6/2022).

Dalam pernyataan itu, perusahaan mengatakan bahwa mereka memprioritaskan karyawan dan bertanggung jawab untuk mengurangi penjualan selama beberapa bulan mendatang.

"Prioritas kami adalah memastikan kami sepenuhnya mendukung karyawan kami sementara kami secara bertanggung jawab mengurangi operasi kami selama beberapa bulan mendatang," tegasnya.

Bukan hanya itu saja, dalam serangkaian cuitan di media sosialnya, Nike mengumumkan bahwa situs web dan aplikasi yang terhubung di ponsel pelanggan Rusia tidak akan tersedia dan tidak bisa dibuka kembali.

Diketahui Nike memiliki sekitar 100 toko di Rusia sebelum adanya invasi ke Ukraina dan penutupan toko di beberapa wilayah. Pada bulan Maret, perusahaan mengatakan akan menangguhkan sementara operasi di semua toko yang dimiliki dan dioperasikan Nike di Rusia.

Namun sejumlah toko yang dimiliki oleh mitra independen tetap buka dan berjalan seperti biasa.

Menurut laporan Reuters, keputusan Nike untuk hengkang permanen dari Rusia ini muncul saat undang-undang baru diperkirakan akan disahkan yang akan memungkinkan Moskow untuk menyita aset dan menjatuhkan hukuman pidana terhadap perusahaan asing yang berencana keluar dari Rusia.

Sejumlah perusahaan lain asal Amerika Serikat termasuk Cisco, McDonald's dan Starbuck juga telah memutuskan untuk menutup operasi mereka di dalam negeri. Pesaing Nike, Adidas, Puma, dan Reebok juga memilih untuk meninggalkan Rusia pada Maret 2022.

Rekomendasi