Mulai dari Soto Ayam Hingga Sate, 8 Makanan Indonesia yang Dijual Harga Selangit di Luar Negeri

| 18 Nov 2021 08:05
Mulai dari Soto Ayam Hingga Sate, 8 Makanan Indonesia yang Dijual Harga Selangit di Luar Negeri
Sate (Foto: Instagram/@nusi_kwan)

ERA.id - Indonesia menjadi salah satu negara yang makanannya banyak disukai oleh orang-orang luar negeri. Beberapa kuliner Indonesia ini sudah mendunia. Sebab, orang-orang bule menyukai makanan Indonesia yang kaya akan rempah-rempah. Namun, sejumlah makanan ini dijual mahal di luar negeri.

Banyak orang yang tak tahu selama ini sering kita makan di Indonesia, rupanya dijual dengan harga fantastis di luar negeri. Mulai dari soto ayam hingga sate, berikut 8 makanan Indonesia yang dijual harga fantastis di luar negeri, seperti dilansir dari kanal YouTube Daftar Populer.

1. Soto ayam

Soto ayam (Foto: Instagram/@liputanresep)
Soto ayam (Foto: Instagram/@liputanresep)

Makanan berkuah sangat digemari di Indonesia. Biasanya di Indonesia, soto ayam seporsi seharga Rp10 ribu hingga Rp15 ribu. Namun, di restoran Ohiyo68 di Amerika Serikat, menjual soto ayam seporsi 9,95 USD atau Rp136 ribu rupiah. Tampilannya juga nggak jauh berbeda dengan soto ayam dijajakan di Indonesia.

2. Tempe

Sejak 2009, Tempe House Spicy Food di California menjual tempe Indonesia. Namun, harga yang dijual sangat mahal. Harga per bungkusnya 1 USD atau Rp13 ribu. Nggak hanya di Amerika, lidah orang Inggris juga suka mengonsumsi tempe. Ada pun kari tempe kuning yang dijual seharga 5 poundsterling atau Rp89 ribu. Padahal, di warteg kari tempe kuning hanya dijual seharga Rp5 ribu.

3. Rendang

Rendang (Foto: Instagram/@arnesmat)
Rendang (Foto: Instagram/@arnesmat)

Salah satu makanan terenak didunia ini sudah pasti sangat familiar. Olahan daging penuh rempah ini sangat disukai oleh orang luar negeri. Namun, seporsi rendang di luar negeri seharga Rp150 ribu. Tentu harganya sangat jauh lebih mahal dari rendang yang ada di Indonesia. Perancis, Australia dan Singapura, terdapat restoran yang menyajikan makanan khas Minangkabau ini.

4. Bakso

Bakso banyak disukai oleh orang luar negeri. Bahkan, mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama sampai jatuh hati dengan bakso. Harga seporsi bakso biasanya dijual seharga Rp10 ribu sampai Rp15 ribu. Berbeda dengan di luar negeri, di Jepang bakso dijual seharga 910 Yen atau Rp112 ribu. Sementara, di China seharga 17,3 yuan atau Rp35 ribu. Uniknya, cara belinya harus ditimbang dahulu.

5. Nasi goreng

Nasi goreng (Foto: Instagram/@kualihelena)
Nasi goreng (Foto: Instagram/@kualihelena)

Hampir tiap daerah, nasi goreng sangat mudah dijumpai. Namun, jika dibandingkan dengan nasi goreng luar Indonesia ternyata jauh lebih mahal. Harga nasi goreng seporsi di luar negeri bisa mencapai Rp140 ribu. Berbeda dengan nasi goreng di Indonesia yang umumnya dijual seharga Rp15 ribu saja sudah ditemani dengan es teh manis.

6. Bakwan goreng

Warung kaki lima bernama Jancook ini berhasil membuat warga Pamansam jatuh hati dengan bakwan goreng. Jika di Indonesia harga bakwan hanya Rp1 ribu, namun jangan bermimpi untuk mendapatkan harga segitu jika sudah berada di luar negeri. Harga bakwan di luar negeri mencapai Rp70 ribu. Bahkan, para pembeli harus mengantri untuk mendapatkan bakwan.

7. Gado-gado

Gado-gado (Foto: Instagram/@resepasiknusantara)
Gado-gado (Foto: Instagram/@resepasiknusantara)

Olahan sayuran yang dilumuri dengan bumbu kacang ini banyak disukai sama warga Amerika Serikat. Untuk menikmati sepiring gado-gado, harganya nggak semurah di Indonesia. Gado-gado di Amerika Serikat dijual sekitar 10 USD atau Rp136 rupiah per porsi.

8. Sate

Selain murah, sate sangat nikmat. Namun, jika kamu ingin membeli sate di Washington, harus meroggoh kocek dalam-dalam. Harga sate bakar dijual sebesar Rp160 ribu per porsi. Uniknya, penjual dijualnya pada siang hari. Beda kalau di Indonesia, sate dijual di malam hari.

Rekomendasi