Tegaskan Umrah Pakai Uangnya Sendiri, Ibunda Indah Permatasari Masih Benci Arie Kriting: Ngapain Doakan Orang Jahat?

| 24 Jan 2023 11:45
Tegaskan Umrah Pakai Uangnya Sendiri, Ibunda Indah Permatasari Masih Benci Arie Kriting: Ngapain Doakan Orang Jahat?
Ibunda, Indah Permatasari dan Arie Kriting (Foto: YouTube/SCTV dan Instagram/@arie_kriting)

ERA.id - Sudah diberangkatkan ke Mekkah untuk ibadah umrah, rupanya hal ini tak membuat ibunda Indah Permatasari, Nursyah menjadi luluh terhadap menantunya, Arie Kriting. 

Namun, ia mengaku ogah mendoakan suami Indah Permatasari saat umrah. Nursyah hanya memanjatkan doa untuk keluarganya saja. Ia menegaskan tak mengirimkan doa untuk bintang film Susah Sinyal ini. 

"Biar doa-doa saya untuk anak-anak, untuk rumah tangga, biar suami saya lebih tenang lagi, tidak seperti dulu yang gampang digoyahkan oleh hal-hal yang tidak bagus-bagus," ujar Nursyah, dikutip dari kanal YouTube SCTV pada Selasa (24/1/2023).

Nursyah menyebut tidak mau mendoakan Arie Kriting. Sebab, ia merasa menantunya itu adalah orang jahat.

"Saya mintanya yang baik-baik, ngapain mendoakan orang jahat (Arie Kriting) begitu," ucapnya.

Ibunda Indah Permatasari (Foto: YouTube/SCTV)
Ibunda Indah Permatasari (Foto: YouTube/SCTV)

Tak hanya itu, Nursyah juga membantah pengakuan dari bintang film Wedding Agreement yang memberangkatkan orangtuanya umrah pakai uangnya sendiri.

Ibunda Indah Permatasari menegaskan bahwa berangkat umrah merupakan hasil dari jerih payahnya sendiri.

"Itu bukan uang Indah Permatasari, itu uang saya. Jangan bilang uang laki-laki itu. Alhamdulillah sudah cium hajar aswad. Itu uang saya," katanya.

Mertua Arie Kriting mengatakan dirinya tidak pernah membenci Indah Permatasari. Menurutnya, perubahan sifat wanita berusia 25 tahun ini karena dihasut oleh Arie Kriting.

"Indah tak pernah jahat sama saya, itu jahat karena otaknya dicuci." paparnya.

Diberitakan sebelumnya, Indah Permatasari mengaku memberangkatkan orang tua serta neneknya ke Mekkah untuk menjalankan ibadah umrah. Hal ini terungkap dari unggahan Instagram Stories Indah Permatasari. 

"Alhamdulillah, akhirnya bisa naikin orangtua dan nenekku umrah tahun ini. Semoga ibadahnya diterima oleh Allah dan diberikan kesehatan selalu," tulis Indah Permatasari, dikutip unggahan Instagram story @indahpermatas.

Tak hanya memberangkatkan umrah, Indah Permatasari juga membelikan rumah untuk orang tuanya. Setelah itu, Indah dan Arie fokus untuk menabung kembali.

"Kemarin udah beliin rumah untuk orang tua, sekarang naikin mereka umrah. Nah sekarang saatnya mikirin diri sendiri dan kebahagiaanku. Yuk nabung lagi buat beli apa yang kita mau." lanjutnya.

Rekomendasi