ERA.id - Perseteruan Nikita Mirzani dan Bunda Corla makin memanas. Kali ini, perempuan kerap disapa Nikmir ini secara tegas mengancam polisikan Bunda Corla jika belum kunjung mengembalikan uang Rp100 juta.
Tak hanya menagih uang Rp100 juta, ibu anak tiga ini juga menuding Bunda Corla seorang transgender yang menyembunyikan identitasnya dihadapan publik.
"Di Indonesia wanita jadi-jadian itu susah diterima, karena suka bikin gaduh seperti engkong Corla, eh engkong Idrus (Bunda Corla)," ujar Nikita Mirzani, dikutip dari akun Instagram @rumpii_asiik pada Selasa (24/1/2023).
Mantan istri Dipo Latief ini memberikan waktu 2x24 jam supaya Bunda Corla segera mengembalikan uangnya. Apabila tidak dikembalikan, Nikita Mirzani ancam akan polisikan Bunda Corla.
"Tolong sampaikan ke dia, kalau lagi live saya memberikan 2 hari untuk dia mengembalikan uang saya atau kalau tidak akan saya laporkan," ucapnya.
Lewat Instagram stories-nya, wanita berusia 36 tahun ini menunggu itikad baik dari Bunda Corla agar segera mengembalikan uang Rp100 juta tersebut.
"Masih ditunggu pengembalian uangnya yah. Jangan keseringan nelen ludah sendiri. Katanya duit saya harem. Jangan diambil dong, balikin aja," tulis Nikita Mirzani.
Lalu, Nikita Mirzani mengaku kesal karena Bunda Corla menyebut uangnya dari hasil uang haram.
"Saya sudah sering sekali memberi tanpa meminta kembali. Kalau ditotalin sudah miliyaran. Dan selalu pakai tabungan pribadi saya," kata Nikita Mirzani.
"Tapi untuk kasus Kong Idrus, saya minta kembali kenapa sudah keluar dari mulut dia uang saya haram dan memberikan makan anak-anak saya dengan uang haram," tambahnya.
Nikita Mirzani ancam akan melaporkan Bunda Corla kepada pihak kepolisian. Ia juga mengklaim memiliki banyak bukti untuk melaporkan Bunda Corla.
"Banyak lagi yang keluar dari mulut Kong Idrus sih pecandu narkocoy. Saya akan memberikan waktu paling lambat 2x24 jam. Kalau tidak dikembalikan, saya pastikan saya akan lapor polisi dengan semua bukti yang saya punya," jelasnya.
Nikita Mirzani juga meminta pertanggungjawaban Bunda Corla yang mengaku ingin mengembalikan uang Rp100 juta.
"Saya selalu memberikan pelajaran kepada siapapun yang melihat live Instagram saya. Kalau mau cekcok mulut di sosial media silahkan. Asal semua yang dikeluarkan bisa dipertanggung jawabkan. Bukan menyebar hoax atau fitnah demi mendapatkan simpatik dari netizen jelata. Dan memberikan ruang agar pengikut ikut membully (fitnah) kepada saya," tuturnya.
"Kong Idrus pasti baca ini. Jangan kau terus-terusan menelan ludahmu sendiri. Buktikan kalau kau mau kembalikan uang saya yang kau bilang uang itu HAREM. Jangan cuma ngomong ini itu saja yang kau bisa kong," lanjutnya.
Diketahui, Bunda Corla mendapatkan uang Rp100 juta dari Nikita Mirzani saat diberi tantangan untuk mengumpulkan 400 ribu pengguna Instagram saat menontonnya siaran langsung di Instagram pada Oktober 2022 lalu.
Namun, kini Nikita Mirzani malah meminta kembali uang saweran Rp100 juta itu. Bunda Corla juga berjanji akan mengembalikan uang Rp100 juta. Sebab, ia menganggap uang Nikita Mirzani sebagai uang haram.