Sindir Kasus Anak Ira Riswana, Jefri Nichol: Mentang-mentang Anak Polri Bunuh Orang Nggak Dihukum!

| 05 Apr 2023 19:00
Sindir Kasus Anak Ira Riswana, Jefri Nichol: Mentang-mentang Anak Polri Bunuh Orang Nggak Dihukum!
Jefri Nichol (Instagram)

ERA.id - Jefri Nichol ikut menyoroti kasus tabrakan anak artis Ira Riswana, Maulana Malik Ibrahim, yang menewaskan pengendara motor dan pelajar bernama Muhammad Syamil Akbar. Seperti diketahui, suami Ira adalah seorang petinggi Polri.

Kasus ini menuai perhatian publik karena Maulana Malik Ibrahim diduga mendapat perlakuan hukum istimewa, karena status sang ayah. Hal ini tentu mendapat kecaman dari berbagai pihak, termasuk Jefri Nichol.

Lewat unggahan Instagram Storiesnya, Jefri Nichol membagikan postingan akun @storyrakyat, yang memuat kasus Maulana Malik Ibrahim. Akun itu menuliskan judul "Pelajar tewas ditabrak mobil Mercy anak petinggi Polri, Polisi: Korban yang salah".

Jefri Nichol juga mengunggah kutipan dari postingan tersebut, yang memuat nama lengkap Maulana Malik Ibrahim, sebagai pelaku yang menabrak.

Unggahan Jefri Nichol (Instagram Stories) 

"Nih nama anak silop yang nabrak," tulis Jefri Nichol, pada Selasa (4/4/2023).

Tak hanya itu, bintang film Dear Nathan itu juga menyindir kejanggalan dari kasus tersebut. Ia menyindir status Maulana Malik Ibrahim yang anak polisi dan dapat perlakuan istimewa.

"Bunuh orang kok ga ada hukuman apa-apa. Mentang-mentang anak Polri, cuih @divisihumaspolri," tambahnya.

Sementara itu, Jefri Nichol sendiri memang sudah beberapa kali mengomentari masalah yang tengah ramai di masyarakat. Baru-baru ini, ia mengomentari warga Pekanbaru yang gotong royong memperbaiki jalan, dan menanyakan pekerjaan pemerintah.

Rekomendasi