Dimulai dari Mencuci Tangan, Pentingnya Mengatur Lifestyle Demi Jaga Kesehatan di Masa Depan

| 24 Aug 2023 06:32
Dimulai dari Mencuci Tangan, Pentingnya Mengatur Lifestyle Demi Jaga Kesehatan di Masa Depan
Ilustrasi cuci tangan (Foto: Pexels/Ketut Subiyanto)

ERA.id - Masyarakat Indonesia harus lebih sadar dan menyadari pentingnya mengatur gaya hidup atau lifestyle demi menjaga kesehatan di masa depan. Gaya hidup sehat bisa dimulai dari keluarga dan orang-orang sekitar. Kita bisa memulai dari mencuci tangan.

Malvin Tarigan, Head of Marketing Guardian Indonesia mengungkapkan masyarakat Indonesia harus menyadari pentingnya menjaga kesehatan. Banyak sekali cara untuk menjaga gaya hidup sehat.

Dimulai dari mencuci tangan, memperhatikan asupan makanan, istirahat cukup, rajin minum air putih, rajin berolahraga, membiasakan hidup bersih dan meninggalkan kebiasaan buruk.

"Kesehatan memang basic dasar. Mau jadi bangsa besar, basicnya (menjaga) kesehatan. Anak-anak fundamental bangsa ini kuat," ujar Malvin, saat ditemui di Rusun Pinus Elok, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur pada Rabu (23/8/2023).

Konferensi pers Guardian (Foto: Era.id/Adelia)
Konferensi pers Guardian (Foto: Era.id/Adelia)

Malvin mengungkapkan Gen Z dan Alfa (adik dari Gen Z) menjadi kontribusi besar untuk mengajak masyarakat Indonesia menyadari pentingnya kebersihan serta kesehatan.

"Generasi Gen Z, alfa secara tak langsung berkonstribusi paling besar. Anak menyadari kesehatan dan ini mendasar. Kedepannya menjadi gaya hidup dan kebiasaan," paparnya.

Hal yang paling mudah dilakukan bisa dimulai dari mencuci tangan. Mencuci tangan merupakan kebiasaan sederhana dengan manfaat yang luar biasa. Kebiasaan ini bisa menurunkan risiko si kecil terkena penyakit menular, contohnya flu. 

"Kenapa sabun? ini paling basic kebersihan hal mendasar. Yang bisa dipakai sabun mandi atau sabun cuci tangan," lanjutnya.

Malvin mengungkapkan Guardian meyakini kesehatan. Ini menjadi hal mendasar yang harus dipenuhi untuk perkembangan anak yang optimal.

"Guardian memiliki kampanye berkelanjutan, Guardiancares, sebagai bentuk dukungan terhadap kesehatan dan kesejahteraan anak-anak Indonesia," ujarnya.

"Dalam implementasi program Guardiancares tahun ini, kami mengedukasi anak-anak beserta orang tua terkait pentingnya personal hygiene dengan mendonasikan sabun mandi Guardian ke keluarga pra-sejahtera yang tinggal di rusun di bawah naungan Yayasan Waroeng Imaji." lanjutnya.

Rekomendasi