7 Rekomendasi Aktivitas untuk Menjaga Kesehatan Mental, Biasakan dan Rasakan Efek Positifnya

| 10 Oct 2023 21:15
7 Rekomendasi Aktivitas untuk Menjaga Kesehatan Mental, Biasakan dan Rasakan Efek Positifnya
Ilustrasi tersenyum untuk menjaga kesehatan mental (pexels)

ERA.id - Kesehatan mental adalah hal yang sama pentingnya dengan kesehatan fisik. Oleh sebab itu, manusia juga perlu melakukan berbagai aktivitas untuk menjaga kesehatan mental. Jika kemudian kesehatan mental kita sedang terganggu, aktivitas tersebut mampi mengembalikannya menjadi sehat.

Dilansir situs web RSJD Surakarta, Mustafa Fahmi menjelaskan bahwa kesehatan mental (jiwa) memiliki dua makna. Pertama, kesehatan jiwa adalah bebas dari gejala-gejala penyakit jiwa dan gangguan kejiwaan. Kedua, kesehatan jiwa adalah dengan cara aktif, luas, lengkap tidak terbatas, ia berhubungan dengan kemampuan orang yang menyesuaikan diri dengan dirinya sendiri dan dengan lingkungan sosialnya, hal tersebut membawanya kepada kehidupan yang penuh vitalitas dan bebas dari kegoncangan,.

Orang yang sehat mental mampu menggunakan potensi dan kemampuannya secara maksimal untuk menghadapi tantangan hidup serta menjalin hubungan positif dengan orang lain. Sementara, orang yang kesehatan mentalnya sedang tidak baik akan mengalami gangguan suasana hati, gangguan kemampuan berpikir, serta gangguan kendali emosi yang bisa mengarah ke perilaku buruk.

Berbagai Aktivitas untuk Menjaga Kesehatan Mental

  • Jujur

Jujur adalah pondasi utama untuk percaya diri dalam berinteraksi dengan orang lain. Kejujuran membantu kita bebas dari tekanan. Kebohongan secara perlahan merusak stabilitas emosi dan membentuk pola mental yang tidak sehat.

  • Senyum

Senyuman tulus bisa mengubah dunia menjadi tempat yang lebih baik. Senyuman mampu merangsang munculnya hormon kebahagiaan yang berdampak baik untuk kita dan orang lain. Jika Anda merasa belum terbiasa tersenyum, cobalah tersenyum di depan cermin dan rasakan dampak baiknya.

  • Menyapa

Menyapa banyak orang dengan ucapan sederhana, misalnya “Halo”, “Selamat pagi”, “Permisi”, “Assalamualaikum”, dan sebagainya mampu meningkatkan kepercayaan diri dan aspek sosial.

Kita tak perlu menunggu disapa orang lain baru memberikan sapaan. Kita perlu membiasakan diri menyapa orang lain dengan ramah, bahkan jika respons orang lain tidak selalu membuat kita senang. Kita harus selalu berjalan di jalan positif agar selalu merasa positif.

  • Olahraga

Olahraga tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, tetapi juga kesehatan mental. Olahraga tidak harus berupa aktivitas berat, tetapi bisa yang ringan saja, seperti joging, jalan cepat, dan jalan santai. Olahraga selama 30 menit bisa meningkatkan produksi serotonin atau suatu neurotransmitter terkait pengaturan suasana hati, perilaku sosial, kualitas tidur, nafsu makan, dan ingatan.

Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari olahraga secara rutin. Olahraga bisa mengurangi stres, memperbaiki mood, mengatasi depresi dan kecemasan, meningkatkan fungsi otak, meningkatkan rasa percaya diri, menguatkan ingatan, meningkatkan kualitas tidur, dan memperlambat penurunan kognitif dan demensia.

Joging di tempat sejuk dan segar (pexels)
  • Pergi keluar bersenang-senang

Kita perlu meluangkan waktu untuk keluar ke tempat terbuka, minimal 10 menit per hari. Tempat yang direkomendasikan untuk dikunjungi adalah tempat yang memiliki udara segar dan banyak pepohonan.

Kita juga bisa mencari atau melakukan hobi positif yang membuat kita bahagia. Olahraga sederhana seperti yang dilakukan saat masih anak-anak juga bisa membuat bahagia. Kita tak perlu ragu, cemas, atau takut untuk tertawa lepas.

  • Cukup Tidur

Selain olahraga rutin, kita juga perlu tidur dalam waktu yang cukup dengan kualitas yang baik. Kurang waktu tidur dapat menyebabkan berbagai efek negatif, seperti gangguan metabolisme, gangguan kesehatan fisik, kelelahan, masalah emosional, masalah kulit, dan masalah psikologis.

Secara umum, manusia butuh waktu tidur sekitar 8 jam per hari pada malam hari. Waktu tidurnya pun perlu dipertimbangkan dengan baik. Selain memulihkan stamina, tidur berkualitas dalam waktu yang cukup bisa membuat kita lebih segar, bahagia, kulit sehat, semangat, dan sebagainya. 

  • Konsultasi dengan ahli terapi

Saat kita merasa stres atau mengalami gangguan kesehatan mental, kita juga bisa melakukan konsultasi dengan psikolog. Kita ungkapkan masalah yang mengganggu pikiran dengan jujur. Selain mendapatkan tempat untuk mencurahkan isi hati, ahli psikologi bisa memberikan saran yang baik bagi kita untuk mengatasi stres dan gangguan yang kita alami.

Itulah berbagai aktivitas untuk menjaga kesehatan mental. Dapatkan informasi menarik lainnya dengan terus mengikuti berita terbaru Era.id.

Rekomendasi