Sudah Terlanjur Heboh, Miss Universe Organization Bantah Keikutsertaan Finalis Arab Saudi

| 03 Apr 2024 16:45
Sudah Terlanjur Heboh, Miss Universe Organization Bantah Keikutsertaan Finalis Arab Saudi
Rumy Al-Qahtani finalis Miss Universe 2024 asal Arab Saudi (Instagram / @rumy_alqahtani

ERA.id - Miss Universe Organization membantah keikutsertaan Arab Saudi di ajang kecantikan Miss Universe 2024. Secara resmi, MUO menyangkal partisipasi Rumy Al-Qahtani sebagai wakil Arab Saudi di ajang Miss Universe 2024.

Dalam pengumuman yang dibagikan di situs resminya pada Senin (1/4/2024), Miss Universe menegaskan keikutsertaan Arab Saudi belum bisa dipastikan. Sampai sekarang ini tidak ada finalis dari Arab Saudi yang terdaftar.

"Organisasi Miss Universe ingin menanggapi laporan terbaru yang mengklaim partisipasi kontestan yang mewakili Arab Saudi dalam kompetisi tahun ini," tulis Miss Universe, dikutip dari akun Instagram @mimi.julid.

"Kami dengan tegas ingin menyatakan bahwa tidak ada proses seleksi yang dilakukan di Arab Saudi dan klaim semacam itu adalah salah dan menyesatkan," lanjutnya.

Dalam situs itu, MUO menyebut setiap kontestan yang mewakili negaranya masing-masing harus melewati proses ketat. Mereka harus mematuhi kebijakan dan pedoman dari Miss Universe. 

"Seleksi setiap negara dilakukan sesuai dengan kriteria dan peraturan yang telah ditetapkan, menjamin keadilan dan transparansi dalam pemilihan peserta," katanya.

MUO mengatakan Arab Saudi hingga kini belum dipastikan keikutsertaannya. Mereka juga menyampaikan bahwa tidak ada proses seleksi yang dilakukan di Arab Saudi.

"Meskipun Arab Saudi belum sepenuhnya dipastikan ikut berpartisipasi tahun ini, kami saat ini sedang menjalani proses pemeriksaan yang ketat untuk memenuhi syarat kandidat potensial untuk mendapatkan hak tersebut dan menunjuk direktur nasional untuk mewakilinya. Arab Saudi tidak akan memiliki kesempatan untuk mengikuti kontes bergengsi ini sampai kontes ini final dan dikonfirmasi oleh komite persetujuan kami," tuturnya.

"Kami menantikan edisi Miss Universe yang sukses dan menarik di Meksiko dan kami menyampaikan harapan terbaik kepada semua kontestan saat mereka bersiap untuk memulai perjalanan luar biasa ini," lanjutnya.

Dalam unggahannya, ia menyebut kontes kecantikan itu akan diadakan di Meksiko pada September 2024 mendatang. 

"Saat kami mempersiapkan kontes Miss Universe edisi mendatang di Meksiko, kami dengan bangga mengumumkan bahwa kami akan menyambut lebih dari 100 kontestan dari berbagai negara di seluruh dunia," katanya.

"Kami berkomitmen untuk menampilkan keberagaman dan inklusivitas di panggung global kami, merayakan kecantikan dan bakat perempuan dari semua lapisan masyarakat." lanjutnya.

Sebelumnya, sosok Rumy Al-Qahtani ramai menjadi perbincangan publik. Sebab, wanita ini menjadi kontestan Miss Universe pertama yang berasal dari Arab Saudi. Ia akan mengikuti Miss Universe 2024 yang akan diselenggarakan di Meksiko. 

Melalui Instagram pribadinya, Rumy begitu bangga lantaran dipercaya mewakilkan Arab Saudi di Miss Universe. Ini pun menjadi bagian dari catatan sejarah pertama kalinya bagi Arab Saudi di ajang Miss Universe.

Dalam unggahannya, Rumy tampil seksi mengenakan sleveless dress dengan selendang Miss Universe Arab Saudi. Terlihat ada mahkota di atas rambutnya. Dengan bangganya, ia mengibarkan bendera Arab Saudi.

Rumy mengatakan , ujuan utama mengikuti ajang kontes kecantikan adalah meningkatkan kesadaran tentang kultur Kerajaan Arab Saudi dan warganya. Sayangnya, kemunculan Rumy ini menuai kritik pedas dari netizen. Menurut mereka, Rumy harusnya berpenampilan tertutup sesuai dengan ajaran agama Islam.

Rekomendasi