Penyair Joko Pinurbo Wafat Usai Dirawat Tiga Hari di RS Setelah Alami Sesak Napas

| 27 Apr 2024 12:45
Penyair Joko Pinurbo Wafat Usai Dirawat Tiga Hari di RS Setelah Alami Sesak Napas
Persemayaman penyair Joko Pinurbo. (Era.id/Wawan)

ERA.id - Penyair Joko Pinurbo alias Jokpin meninggal dunia di usia 61 tahun di RS Panti Rapih Yogyakarta, Sabtu (27/4/2024).

Istri Jokpin, Nurnaeni Amperawati, menuturkan bahwa Jokpin mengalami kondisi sesak beberapa hari lalu. Saat itu, ia langsung dibawa ke RS Panti Rapih. "Masuk ke RS hari Kamis (25/4/2024) karena kondisinya sesak," kata dia saat ditemui di Rumah Duka Perkumpulan Urusan Kematian Jogjakarta (PUKJ) Sonosewu, Bantul, tempat jenazah disemayamkan.

Ia belum dapat banyak berkata-kata mengenai Jokpin. Sembari menahan isak, ia mengenang suaminya sebagai sosok yang baik. "Pribadinya sederhana dan enggak neko-neko," tuturnya sembari menahan isak.

Selain sang istri, Jokpin meninggalkan dua anak, Paskasius Wahyu Wibisono dan Maria Azalea Anggraini, serta dua cucu.

Penyair kelahiran Sukabumi, 11 Mei 1962, ini dikenal dengan karya-karya sajaknya yang bernas, satire, dan kerap kali jenaka. Sajak-sajaknya dinilai menawarkan kesegaran dalam khazanah sastra Indonesia.

Jenazah Jokpin disemayamkan di Rumah Duka Perkumpulan Urusan Kematian Jogjakarta (PUKJ) Sonosewu, Bantul, untuk menjalani misa pemberkatan pada Sabtu sore dan misa requiem, pada Minggu (28/4) pagi. Setelah itu, ia akan dikebumikan di pemakaman Babatan, Jetis, Yogyakarta.

Rekomendasi