Gibran Bagi Buku Bersampul Wajah Jan Ethes ke Anak SD, Ernest Prakasa: Ini Negara Apa Sih?

| 09 Jun 2024 19:55
Gibran Bagi Buku Bersampul Wajah Jan Ethes ke Anak SD, Ernest Prakasa: Ini Negara Apa Sih?
Ernest Prakasa. (Antara)

ERA.id - Belum lama ini viral video yang menunjukkan buku tulis dengan sampul wajah anak Gibran Rakabuming sekaligus cucu Presiden Joko Widodo, yakni Jan Ethes. Buku tersebut dibagikan Gibran kepada murid SDN Margorejo VI, Surabaya. 

Buku tulis dengan sampul wajah Jan Ethes itu sontak menarik perhatian publik. Termasuk komedian sekaligus sutradara Ernest Prakasa. 

Melalui akun X, Ernest membalas cuitan Tim  Penguin Nasional. Ernest mengaku heran dengan perkembangan negara ini usai melihat buku tersebut. “INI NEGARA APA SI,” tulis Ernest Prakasa, pada Minggu (9/6/2024).

Cuitan Ernest Prakasa tersebut kemudian menuai banyak komentar dari netizen. Mereka pun mengherankan hal yang sama dengan Ernest Prakasa.

“Negara keluarga wkwk,” komentar netizen.

“Negara jadi mainan se-keluarga,” ucap yang lain.

“Negara wayang, pas sama gambarnya. Wayang yg mainin anak kecil jadi bebas terserah dalang ciliknya,” tambah yang lainnya.

Rekomendasi