Menghilang dari Museum, Berikut Fakta Boneka Annabelle yang Menyeramkan

| 15 Aug 2020 14:05
Menghilang dari Museum, Berikut Fakta Boneka Annabelle yang Menyeramkan
Boneka Annabelle (Foto: Instagram/@15minutos.pe)

ERA.id - Boneka Annabelle merupakan tokoh utama di film Annabelle yang ditayangkan perdana pada tahun 2014. Sosoknya digambarkan sangat mengerikan sehingga membuat penonton di seluruh dunia takut.

Saat ini Annabelle menjadi trending topic Twitter sejak Jumat (14/8/2020). Kata kunci 'Annabelle' dan 'Museum Warren' menjadi trending topik di sejumlah negara. Pasalnya, boneka Annabelle dikabarkan melarikan diri dari Museum. Kabarnya, boneka iblis tersebut sedang berkeliaran. Tak hanya itu, sebenarnya banyak cerita seram dari sosok Annabelle. Berikut faktanya.

1. Asal Muasal Annabelle

Boneka Annabelle (Foto: Instagram/@vainaspty_)

Donna adalah pemilik asli boneka Annabelle. Ia adalah seorang mahasiswi yang tinggal di sebuah apartemen bersama Angie. Ia mendapatkan boneka Annabelle dari ibunya pada 1970-an. Ibunya membeli boneka tersebut di toko mainan yang menjual mainan bekas. 

Saking cintanya, boneka Annabelle juga dibawa ke apartemennya. Mulanya tak ada kejadian aneh saat boneka tersebut didalam apartemen. Namun, ada kejadian janggal dimana boneka Annabelle berpindah tempat. Posisinya berpindah antara satu ruang ke ruang lainnya. Bahkan, kejadian ini berlangsung setiap hari.

2. Boneka yang dirasuki arwah

Setelah mengalami peneroran, Donna memanggil paranormal, yakni Ed dan Lorraine. Mereka mengatakan jika boneka Annabelle dirasuki arwah anak usia tujuh tahun bernaama Annabelle Higgins yang meninggal dibunuh di apartemen Donna. Tetapi, paranormal bilang jika Annabelle Higgins sangat nyaman bersama Donna dan Angie.

Namun, Donna dan Angie tak hanya menemukan anak kecil berusia 7 tahun yang hidup di boneka tersebut. Mereka juga bertemu setan jahat yang menggunakan boneka tersebut untuk mengincar nyawa Donna.  

3. Surat berisi "Help Lou"

Boneka Annabelle (Foto: Instagram/@colinadepool)

Usai berpindah tempat, boneka Annabelle meneror Donna. Ia mendapat teror, yakni surat berserakan di apartemen dengan tulisan "Help Lou". Dimana Lou adalah teman dari Donna dan Angie. Usai menemukan surat tersebut, Lou kerap diserang oleh Annabelle. 

Lou kaget saat boneka Annabelle memanjat kakinya lalu mencekiknya yang membuatnya jadi pingsan. Bahkan, Lou pernah merasa terbakar di bidang belakang lehernya dan merasa dadanya sangat kesakitan. Ia juga pernah diserang oleh Annabelle hingga terdapat luka seperti cakaran, padahal tak ada satupun orang di dalam kamar selain Lou.

4. Siapapun mengejek Annabelle berakhir tragis

Konon, jika ada seseorang yang mengejek Annabelle maka bisa alami kecelakaan tragis. Ada seorang pendeta yang berkata 'kau tidak bisa melukai siapapun' kepada boneka Annabelle. Lalu, pendeta tersebut pulang dan mengalami kecelakaan mobil yang tragis. Tapi, pendeta tersebut masih selamat.

Ada juga pria yang mengejek boneka Annabelle yang menantangnya. Saat perjalanan pulang bersama kekasihnya, mereka mengalami kecelakaan tragis. Mereka menabrak pohon yang membuat pria tersebut tewas di sana. Beruntungnya, kekasihnya masih selamat walau mendapatkan perawatan di rumah sakit selama 1 tahun.

5. Dikabarkan larikan diri dari Museum

Boneka Annabelle (Foto: ftw.usatoday.com)

Saat ini tersiar kabar di media sosial Twiter yang menyebut boneka Annabelle melarikan diri dari Museum Warren. Dilansir dari Snopes, soal kaburnya boneka Annabelle hanyalah hoaks dan bisa dipastikan salah. Hal ini dikarenakan Anabelle adalah sebuah boneka atau benda mati yang tak bisa melarikan diri tanpa adanya campur tangan manusia.

Rekomendasi