Makin Marak, Ini Wajah-Wajah Seleb Korea yang Tertimpa Kasus Bullying Dalam Sepekan

| 22 Feb 2021 17:15
Makin Marak, Ini Wajah-Wajah Seleb Korea yang Tertimpa Kasus Bullying Dalam Sepekan
Kim Dong Hee (Instagram @kim_d.he)

ERA.id - Tudingan bullying yang dilakukan oleh artis Korea Selatan semakin marak belakangan ini. Selama satu minggu ini, komunitas online dipenuhi dengan ungkapan korban yang menyatakan selebriti Korea melakukan kekerasan terhadap mereka ketika sekolah. Selebriti yang terseret kasus ini mulai dari deretan idol hingga aktor dan aktris Korea, seperti yang dijabarkan oleh tim Era.ID di bawah ini.

1. Jo Byeong Gyu

Kasus bullying yang belakangan ini terjadi dimulai oleh tuduhan yang dilayangkan kepada aktor Jo Byung Gyu. Bintang drama The Uncanny Counter tersebut dituduh melakukan bullying ketika ia bersekolah di Selandia Baru. Netizen berinisial A menyatakan dirinya sebagai teman satu sekolah Jo Byeong Gyu. Ia mengungkapkan bahwa sang aktor selalu menunjukkan sikap yang buruk dan membully dirinya lewat perkataan.

Jo Byeong Gyu (Instagram @bk_arta)

Menanggapi tudingan ini, agensi Jo Byeong Gyu, HB Entertainment membantah semua tuduhan yang diarahkan pada artisnya. Mereka mengatakan akan menindak tegas secara hukum tuduhan tak berdasar yang diberikan pada Jo Byeong Gyu. 

2. Soojin (G)I-IDLE

Tak butuh waktu lama dari kasus Jo Byeong Gyu, tudingan Soojin (G)I-IDLE sebagai seorang pembully di masa sekolah menengah pertamanya terekspos pada Minggu (21/2/2021). Berita ini juga tersebar di komunitas online. Netizen dengan inisial A juga menyatakan bahwa adiknya satu sekolah dengan Soojin dan adiknya kerap mendapat kekerasan oleh Soojin. Ia juga mengungkapkan bahwa Soojin merokok ketika sekolah, sering mencuri seragam sekolah milik siswa lainnya dan melakukan pemerasan uang.

Soojin (Instagram @official_g_i_dle)

Tak lama skandal ini tersebar, pihak agensi Soojin, Cube Entertainment membantah semua tuduhan yang diarahkan pada artisnya. Namun, pada Senin (22/2/2021), Soojin memberikan pernyataan klarifikasi atas kasus yang menimpanya. Ia mengakui bahwa memang benar ia pernah merokok saat sekolah dan itu dilakukannya karena alasan rasa ingin tahu di masa muda. Untuk kasus kekerasan dan tuduhan mencuri seragam sekolah, Soojin membantah bahwa dirinya pernah melakukan hal tersebut.

3. Kim Dong Hee

Tuduhan melakukan bullying ketika sekolah juga menimpa aktor yang sedang naik daun saat ini, yaitu Kim Dong Hee. Pada Minggu (21/2/2021), seorang yang diduga alumni dari sekolah dasar Kim Dong Hee menyatakan bahwa memukul dan melecehkan teman-temannya adalah suatu kegiatan yang dilakukan sang aktor selama bersekolah. Netizen lainnya yang satu SMA dengan Kim Dong Hee juga mengklaim bahwa bintang Extracurricular itu menggunakan rokok elektrik di ruang kelas dan dirinya selalu menerima kekerasan oleh sang aktor. 

Ternyata postingan tentang tuduhan bullying yang dilakukan oleh Kim Dong Hee sudah terbitkan sejak 2018 lalu, namun kembali viral saat ini. Agensi Kim Dong Hee, JYP Entertainment mengonfirmasi bahwa aktornya tak ada kaitannya dengan tuduhan tersebut. Selain itu, karena kasus yang sama kembali terulang pihak agensi menyatakan akan mengambil tindakan hukum untuk menangani masalah tersebut.

4. Park Hye Soo

Setelah pada tahun 2016, berita dirinya dituding sebagai pembully, hari ini aktris cantik Park Hye Soo kembali tertimpa kasus yang sama. Komunitas online ramai membicarakan bahwa sang aktris melakukan aksi kekerasan saat masih duduk di bangku sekolah hingga di perguruan tinggi.

Park Hye Soo (Instagram @hyesuuuuuya)

Korea netizen bersama para korban yang dibully oleh lawan main Jaehyun NCT tersebut saat ini sedang mengumpulkan bukti melalui grup di Kakao Talk. Selain itu, mereka juga terus mengekspos perilaku buruk Park Hye Soo lewat kolom komentar di Instagram. Untuk skandal yang menimpa Park Hye Soo ini, pihak agensinya menyatakan sedang memeriksa kebenarannya dan akan mengeluarkan pernyataan resmi.

5. Mingyu Seventeen 

Semakin marak, hari ini (22/2/2021) kasus bullying selebriti Korea juga menimpa member dari boy grup Seventeen, Mingyu. Seseorang mengaku sebagai teman SMP Mingyu dan menjadi korban bullying oleh Mingyu. Ia mengklaim Mingyu sering melakukan bullying terhadapnya baik secara visik maupun verbal. Ia juga mengatakan bahwa Mingyu selalu menertawainya ketika ia dilempari pakai botol. Ketika Mingyu lolos audisi untuk menjadi idol, dirinya dimintai uang untuk biaya transportasi Mingyu.

Mingyu Seventeen (Instagram @saythename_17)

Tarkait tudingan ini, Plesdis Entertainment, agensi yang menaungi Mingyu membantah artisnya pernah melakukan bullying ketika bersekolah. Pihak agensi menyatakan bahwa tuduhan tersebut tidak berdasar. Setelah kasus ini ditangani oleh pihak agensi Mingyu, postingan yang menuduh Mingyu pembully tampak telah dihapus.

Itulah kelima selebriti Korea Selatan yang dituding melakukan bullying saat masa sekolah. Jadi, bagaimana menurut kamu akan kasus-kasus bullying di atas?

Rekomendasi