Sebelum Pilih Kristen, Rafael Tan Ungkap Pernah Memeluk Tiga Agama

| 13 Apr 2021 20:30
Sebelum Pilih Kristen, Rafael Tan Ungkap Pernah Memeluk Tiga Agama
Rafael Tan (Instagram/@rafaell_16)

ERA.id - Melalui wawancaranya dalam channel YouTube Daniel Manata, Rafael Tan mengungkapkan fakta perjalanan spiritualnya yang sempat memeluk tiga agama sekaligus, sebelum akhirnya ia memilih agama Kristen. 

Anggota dari boy band Smash itu mengatakan bahwa ia merupakan anak yang lahir dari orang tua yang berbeda agama. Ayahnya beragama Islam, dan ibunya beragama Budha. 

"Gue dibesarkan dalam keluarga yang berbagai macam budaya, dan bermacam agama. Bokap itu pas gue udah lahir, udah Muslim, sebelumnya Budha. Kalo nyokap Budha," ujar Rafael Tan.

Meski orang tuanya menganut agama Muslim dan Budha, Rafael sendiri mengaku bingung karena saat masa kecilnya ia menghabiskan waktu ibadahnya di gereja. Ia pergi beribadah ke gereja karena diajak oleh ibunya sejak kelas 2 SD.

"Trus kenapa gue ada di gereja? Waktu kecil mungkin dari umur 1 sampai berapa tahun ya? Sampai kelas 1 SD itu masih ikut-ikutan aja. Cuma waktu kelas 2 SD kalo gak salah akhirnya nyokap bawa gue ke gereja," kata Rafael Tan.

Menariknya, Rafael mengungkapkan bahwa alasan ibunya mengajaknya ke gereja, karena dirinya yang memiliki hobi bernyanyi sehingga ia bisa menjalani latihan di kelompok paduan suara gereja. 

"Jadi alasan gue dibawa ke gereja karena biar gue bisa masuk paduan suara," kata Rafael Tan. 

Lebih lanjut, artis berusia 34 tahun itu mengaku pada masa kecilnya itu ia menjalani tiga agama, Islam, Kristen, dan Budha. 

"Tiga-tiganya. Jadi gini, misalnya hari Minggu gitu, pagi-pagi gue ke gereja. Siangnya itu gue ikut nyokap, karena di Vihara pun ada satu komunitas yang anak-anak kecilnya untuk belajar kitab dan sembahyang. Sorenya bokap sholat magrib, ya gue ikut sholat magrib. Gue punya sajadah sendiri, sarung sendiri, peci sendiri untuk di rumah," lanjut Rafael Tan. 

Meski menjalani tiga agama sekaligus, Rafael mengungkapkan bahwa dari hati kecilnya memilih berdoa sesuai dengan ajaran agama Kristen.

"Tapi kalo dalam hati kecil gue, gue selalu berdoa sama Tuhan Yesus gitu," ucap Rafael Tan. 

Rekomendasi