Digugat Cerai Istri Padahal Sakit Keras, Ferry Irawan Ceritakan Penyakit yang Dideritanya: Semuanya Sakit

| 16 Jul 2021 19:00
Digugat Cerai Istri Padahal Sakit Keras, Ferry Irawan Ceritakan Penyakit yang Dideritanya: Semuanya Sakit
Ferry Irawan dan Anggi Novita (Foto: Instagram/@angginovitaofficial)

ERA.id - Aktor senior Ferry Irawan digugat cerai oleh istrinya, Anggia Novita. Gugatan cerai itu dilayangkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan sejak awal Juli 2021. Kabar perceraian Anggia Novita dan Ferry Irawan cukup mengejutkan publik.

Tak diketahui pasti alasan Anggi Novita menggugat cerai Ferry Irawan. Kabarnya, hal ini karena Ferry meninggalkan rumah semenjak seminggu sebelum perayaan Idul Fitri 2021.

Seperti diketahui, keduanya sedang sakit parah. Anggia Novita sempat mengalami gejala stroke dan kini menjalani perawatan intensif. Sedangkan, Ferry Irawan masih berjuang melawan penyakitnya, yakni pembuluh darah pecah dikepala.

Ferry Irawan memang sudah lama menderita penyakit syaraf dan beberapa waktu lalu penyakitnya kambuh lagi. Saat ini, kondisi aktor berusia 44 tahun itu semakin membaik tapi belum stabil.

Ferry Irawan, kakak dan ibunya (Foto: YouTube/CumiCumi)
Ferry Irawan, kakak dan ibunya (Foto: YouTube/CumiCumi)

"Belum stabil, ngomong masih kita bantu," kata kakak Ferry Irawan, Ari Satria dikutip dari kanal YouTube CumiCumi pada Jumat (16/7/2021).

Lebih lanjut, bintang film Leak ini mengaku sekujur tubuhnya terasa sakit. Bahkan untuk tidur saja sulit. Sebelumnya, dokternya sudah memperingatkan dirinya agar penyakitnya tidak kambuh kembali lagi. Sebab, kondisinya akan sangat berat untuk Ferry.

"Semuanya sakit ini juga, kadang tidur juga susah. Mohon doanya saja, sebenarnya ini penyakit dulu kambuh lagi cuman dokter bilang jangan sampai kambuh kedua kali, karena bisa jauh lebih berat keadaannya," kata Ferry Irawan.

Ferry Irawan sakit keras (Foto: YouTube/CumiCumi)
Ferry Irawan sakit keras (Foto: YouTube/CumiCumi)

Ferry Irawan menjelaskan kondisinya dan meminta doa agar segera pulih untuk beraktivitas kembali.

"Cuma karena dulu di sebelah sini ada yang pecah ya,mau dekat motorik otak kecil sudah pecah. Jadi, ini juga kalau sudah bengkak, besar banget ini di bagian leher,” tutur Ferry Irawan.

“Ya saya cuma minta doa dari semuanya, biar saya sehat dan bisa beraktivitas lagi,” lanjutnya.

Ferry Irawan akui membutuhkan banyak biaya untuk pengobatan. Sebab, ia bisa menghabiskan Rp3 juta untuk berobat setiap minggunya.

"Cuman memang pengobatan saya membutuhkan biaya yang banyak, karena memang tidak bisa pakai BPJS juga" kata Ferry Irawan.

Rekomendasi