Soroti Anggota DPR Isoman COVID-19 di Hotel, Inul Daratista: Ajaran yang Tidak Mendidik

| 31 Jul 2021 14:05
Soroti Anggota DPR Isoman COVID-19 di Hotel, Inul Daratista: Ajaran yang Tidak Mendidik
Inul Daratista (Foto: IG @inul.d)

ERA.id - Pedangdut ternama Inul Daratista tampak menyoroti mengenai anggot DPR RI yang mendapat fasilitas hotel mewah saat menjalani isolasi mandiri, ketika positif terpapar COVID-19. Inul marah mendapati fakta tersebut lewat unggahan di Instagramnya baru-baru ini.

Meski Inul sudah menghapus unggahan tersebut di akunnya, dilansir dari akun pembasmi.kehaluan.real, Inul tampak kesal dan murka dengan keistimewaan yang diperolah anggota DPR, sementara rakyat kini dalam kondisi hidup yang sulit.

"Ajaran yang tidak mendidik! Aku lagi gencar untuk ajak masyarakat tertib PPKM dan ikutin vaksin, anggota dewan wakil rakyat malah servis isomannya di hotel. Asuuu, jiancookkk itu mba," tulis Inul.

Pedangdut berusia 42 tahun itu juga menyinggung mengenai oknum pejabat yang mengorupsi dana bantuan sosial yang seharusnya menjadi hak rakyat.

"Uang bansos rakyat di korup, servis minta hotel," ujarnya.

Lebih lanjut, Inul pun merasa miris dengan keadaan masyarakat yang harus kesulitan mencari tempat perawatan jika terpapar virus corona. Ia merasa bahwa anggota dewan saat ini tidak pantas karena dinilai sama sekali tidak memihak rakyat.

Unggahan Inul Daratista (Foto: Screenshoot IG)

"Noh yang mampus ga dapat fasilitas pada kepanasan ada yang mati depan rumah sakit karena antri tempat ga dapat. Dewan model opoo kuwi ra pantess blasss!" lanjut Inul.

Unggahan kekesalan Inul ini pun langsung dibanjiri komentar oleh netizen. Banyak dari mereka yang merasa terwakilkan dengan apa yang disampaikan oleh Inul.

"Aku pada mba Inul," ujar salah satu akun.

"Doain mba inul baik2 gais, doi udah mewakili suara rakyat," kata yang lainnya.

"Setuju sama mba Inul, aku pengen ngomong gitu takut diciduk. Gak banyak money soalnya untuk bayar pengacara," sambung yang lainnya.

Rekomendasi