Seolah Tak Percaya, Iwan Fals Pertanyakan Kebakaran Lapas Tangerang: Kok Bisa Ya?

| 08 Sep 2021 16:30
Seolah Tak Percaya, Iwan Fals Pertanyakan Kebakaran Lapas Tangerang: Kok Bisa Ya?
Iwan Fals (Foto: IG @iwanfals)

ERA.id - Musisi senior Iwan Fals ikut menyuarakan pendapatnya terkait kebakaran pada Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten, yang terjadi pada Rabu (8/9/2021). Melalui cuitan di Twitternya, Iwan Fals mempertanyakan akan kebenaran kejadian itu.

Pelantun lagu "Bento" itu mengucapkan rasa dukanya mengetahui jumlah korban tewas karena kebakaran tersebut. Namun, ia juga menuliskan pernyataan kebingungan yang seolah tak mempercayai kebakaran itu bisa terjadi.

Cuitan Iwan Fals (Foto: Screenshoot Twitter)

"Innalilahi. Baca beri Lapas Kelas 1 Tangerang kebakaran yang meninggal 41 orang. Apa bener, kok bisa ya?" tulis Iwan Fals.

Cuitan Iwan Fals itu pun ramai dikomentari oleh netizen. Banyak dari mereka yang juga menanyakan hal yang sama seperti Iwan.

"Saya juga kaget dan prihatin om," kata salah satu akun.

"Meskipun masih bingung, tapi semua sudah ada jalannya om," ujar yang lainnya.

"Seandainya yang kebakar lapas yang koruptor," sahut yang lain.

Sementara itu, menurut laporan kebakaran yang terjadi di Lapas Kelas 1 Tangerang ini memakan korban sebanyak 41 orang. Kebakaran ini melanda sekitar pukul 01.45 WIB, dan api berhasil dipadamkan sekita pukul 03.00 WIB.

Rekomendasi