Kelahiran Anaknya Dinyinyirin Netizen, Rizky Billar Tak Terima dan Bilang Begini

| 28 Dec 2021 13:05
Kelahiran Anaknya Dinyinyirin Netizen, Rizky Billar Tak Terima dan Bilang Begini
Rizky Billar dan Lesti (Instagram)

ERA.id - Rizky Billar dan Lesti Kejora kini tengah berbahagia dengan kelahiran anak pertama mereka, pada Minggu (26/12/2021). Namun, di tengah kebahagiaan itu, Rizky tampaknya terusik dengan ulah netizen yang nyinyir terhadap kelahiran anaknya, dan juga sang istri.

Lewat unggahan Instagram Storiesnya, Rizky membagikan pesan seorang netizen yang menuduh bahwa kelahiran anaknya memang sudah waktunya, bukanlah prematur. Rizky pun tak terima akan tuduhan itu dan memberikan penjelasan dengan lengkap.

"Kak katanya prematur, tapi kok kyak itu emang sudah waktunya melahirkan," pesan si netizen, sambil menyematkan emoji tertawa.

"Ini contoh orang-orang yang hatinya sudah dibutakan dengan keirian dan kebencian terhadap kebahagiaan orang lain," tulis Rizky.

"Oke, saya jelasin satu-satu. Pertama dokter tidak mungkin mengeluarkan statement yang sifatnya tidak sesuai dengan realita yang terjadi karena ini berkaitan dengan reputasi merek dan kode etik," ucapnya.

Postingan Rizky Billar (Instagram Stories)

Aktor berusia 26 tahun itu menyatakan bahwa dirinya dan Lesti tidak menginginkan anak mereka lahir secara prematur. Ia menegaskan bahwa kelahiran anaknya lebih cepat sesuai dengan anjuran dari pihak dokter yang menangani Lesti.

"Kamu pikir kami mau bayi kami prematur? Dengan kemungkinan kami akan sementara berpisah dengan anak kami? Belum lagi kamu juga harus siap berhadapan dengan orang2 yang hatinya sudah dibutakan kebencian seperti Anda. Tapi pada akhirnya kami harus mengikuti anjuran dokter karena itulah yang terbaik bagi keluarga kami," tegas Rizky Billar.

Rizky mengaku bahwa dirinya tidak terima sang istri dan anaknya mendapat tuduhan yang tidak benar. Ia juga menjelaskan bahwa sebelum kejadian yang mengharuskan Lesti melahirkan lebih cepat dan dengan operasi caesar, sang istri awalnya menginginkan melahirkan secara normal.

"Sampe getar gua ngetik ini. Ga terima gua anak gua dan ibunya diginiin. Istri saya dari awal pengen melahirkan secara normal karna dia ingin sekali merasakan bagaimana perjuangan seorang ibu saat melahirkan (meskipun perjuangan ibu ketika operasi cesar pun tidak bisa dianggap remeh," pungkas Billar.

Seperti diketahui, Lesti Kejora sebelumnya diharuskan melahirkan buah hatinya saat usai kandungan masih 34 minggu atau 8 bulan. Itu lantaran Lesti kerap mengalami kontraksi dan flek, karena ia kelelahan.

Rekomendasi