ERA.id - Mantan petinju kelas dunia Mike Tyson tidak akan menghadapi dakwaan terkait insiden pemukulan di pesawat beberapa waktu lalu. Tyson tidak akan didakwa atas permintaan dari korban atas kasus tersebut.
Kantor Kejaksaan Distrik San Mateo membenarkan bahwa mantan juara dunia kelas berat itu tidak akan menghadapi tuntutan hukum atas tindakannya. Hal ini melihat dari kondisi sebelum kejadian serta permintaan dari korban dan Tyson secara pribadi.
"Keputusan kami adalah bahwa kami tidak akan mengajukan tuntutan apa pun terhadap Tuan Tyson berdasarkan keadaan di sekitar konfrontasi," kata jaksa Stephen Wagstaffe, dikutip ET, Kamis (12/5/2022).
"Ini termasuk perilaku korban menjelang insiden itu, interaksi antara Tuan Tyson dan korban, serta permintaan korban dan Tuan Tyson agar tidak ada tuntutan yang diajukan dalam kasus ini," tambahnya.
Wagstaffe juga menjelaskan bahwa pihaknya telah meninjau laporan polisi dari Departemen Kepolisian San Fransisco dan Kantor Sheriff Kabupaten San Mateo atas kejadian itu. Pihaknya juga sudah melihat berbagai video pemukulan yang dilakukan oleh Tyson di dalam pesawat beberapa waktu lalu.
Diketahui insiden pemukulan yang dilakukan oleh Mike Tyson terjadi pada 20 April, ketika Tyson menaiki pesawat JetBlue di San Fransisco menuju Florida. Media TMZ membagikan dua video yang diduga insiden pemukulan Tyson kepada seorang penumpang tak lama setelah naik pesawat.
Menurut laporan TMZ, mulanya Tyson mengambil foto selfie bersama orang yang duduk di belakangnya. Tetapi pria itu terlalu bersemangat dan hal-hal tak terduga terjadi hingga menyebabkan tinju di wajah pria itu.
Perwakilan dari Tyson sempat memberikan klarifikasi setelah video tersebut viral. Menurut perwakilannya, Tyson terus menerus diganggu dan dilecehkan selama penerbangan.
"Sayangnya, Tuan Tyson mengalami insiden dalam penerbangan dengan seorang penumpang agresif yang mulai melecehkannya dan melemparkan botol air ke arahnya saat dia duduk di kursinya," kata perwakilan Tyson.
Seorang juru bicara Departemen Kepolisian San Fransisco mengatakan, petugas yang ditugaskan di biro bandara dikirim ke lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan. Dua orang yang terlibat dalam insiden itu pun ditahan dan dimintai keterangan.
Satu orang pria yang menjadi korban mengalami luka di bagian wajahnya. Tetapi korban menolak untuk bekerja sama untuk penyelidikan lebih lanjut. Alhasil kedua orang yang diamankan dibebaskan sambil menunggu penyelidikan berlangsung.
Kasus tersebut pun kini dianggap telah selesai dan Tyson tidak akan menerima dakwaan apa pun dari perbuatannya.